Review

Info
Studio : Columbia Pictures/Hope Productions/KriArj Entertainment/Mrs Funnybones Movies
Genre : Biography, Comedy, Drama
Director : R. Balki
Producer : Twinkle Khanna
Starring : Akshay Kumar, Radhika Apte, Sonam Kapoor, Saurabh Agarwal, Amitabh Bachchan

Selasa, 13 Februari 2018 - 18:54:55 WIB
Flick Review : Pad Man
Review oleh : Amir Syarif Siregar (@Sir_AmirSyarif) - Dibaca: 1940 kali


Film terbaru arahan sutradara R. Balki (Ki & Ka, 2016), Pad Man, menghabiskan 140 menit durasi pengisahannya untuk berbicara mengenai menstruasi. Yes, you read that right. Diinspirasi dari kisah nyata kehidupan seorang aktivis sosial asal India bernama Arunachalam Muruganantham, Pad Man memulai kisahnya ketika Lakshmikant Chauhan (Akhsay Kumar) baru menyadari bahwa istrinya, Gayatri Chauhan (Radhika Apte), menggunakan potongan-potongan kain yang tidak terjamin kebersihannya sebagai pengganti pembalut akibat mahalnya harga bantalan yang digunakan kaum perempuan di saat mereka sedang menjalani masa menstruasi tersebut. Tidak ingin sang istri mengalami masalah kesehatan, Lakshmikant Chauhan lantas berusaha untuk membuat sendiri pembalut yang nantinya dapat digunakan sang istri. Namun, akibat pandangan sosial bahwa menstruasi adalah hal yang tabu untuk dibicarakan – khususnya oleh para pria, tindakan Lakshmikant Chauhan tersebut justru dinilai membawa aib bagi dirinya dan seluruh keluarganya. Lakshmikant Chauhan kemudian memutuskan untuk keluar dari desanya dan berjanji baru akan kembali jika ia telah dapat menemukan cara untuk memproduksi pembalut murah yang dapat berfungsi dan digunakan istrinya.

Dengan naskah cerita yang ditulis Balki bersama dengan Swanand Kirkire berdasarkan cerita pendek berjudul The Sanitary Man of Sacred Land karya Twinkle Khanna, Pad Man mungkin akan mengingatkan beberapa penontonnya pada film lain yang dibintangi Kumar, Toilet: Ek Prem Katha (Shree Narayan Singh, 2017), yang sama-sama berbicara mengenai pandangan sosial masyarakat India mengenai kebersihan dan kesehatan lingkungan mereka. Dengan balutan drama serta komedi yang kuat sekaligus segar, Pad Man berhasil disajikan sebagai sebuah presentasi yang menghibur sekaligus mampu membuka mata serta pemikiran banyak orang mengenai topik cerita yang dibawakannya. Balki juga sukses untuk membawakan filmnya dengan ritme penceritaan yang solid: deretan konflik sekaligus perjuangan sang karakter utama dipaparkan secara perlahan dan jauh dari kesan terburu-buru namun juga sama sekali tidak pernah terasa lamban maupun bertele-tele dalam berkisah. Tatanan musik dan lagu yang digelar Amit Trivedi juga mampu memberikan dorongan yang tepat bagi atmosfer penceritaan keseluruhan dari Pad Man.

Meskipun begitu, Pad Man bukannya hadir tanpa berbagai permasalahan dalam pengisahannya. Setelah dimulai dengan pengisahan paruh penceritaan pertama yang mulus, Pad Man secara perlahan mulai terasa stagnan dalam presentasi paruh kedua ceritanya ketika film ini tidak pernah benar-benar mampu menyajikan konflik yang dapat dirasakan kuat maupun esensial untuk dikembangkan. Kehampaan tersebut baru benar-benar dirasakan memudar ketika penghujung paruh kedua pengisahan film mulai meningkatkan intensitas konflik yang terbangun antara karakter-karakternya. Walaupun beberapa kali masih terasa goyah namun Pad Man berhasil melanjutkan kontinuitas kekuatan ceritanya hingga akhir pengisahan. Pad Man bahkan mampu memberikan momen emosional yang kuat dengan bantuan monolog yang luar biasa menyentuh yang berhasil dieksekusi oleh Kumar.

Berbicara mengenai Kumar, penampilannya sebagai Lakshmikant Chauhan menjadi kekuatan utama dari pengisahan Pad Man. Berperan sebagai sosok suami yang berusaha untuk menemukan berbagai cara untuk dapat membahagiakan sekaligus melindungi istrinya, Kumar tampil dengan presentasi akting yang solid sekaligus meyakinkan dalam menghantarkan setiap benturan emosi yang dialami karakternya. Kumar juga berhasil membentuk chemistry yang terasa hangat dengan Apte yang berperan sebagai istrinya dan, khususnya, dengan Sonam Kapoor – yang memberikan penampilan yang sangat menyenangkan sebagai sosok wanita yang berhasil mencuri perhatian (sekaligus hati) dari karakter yang diperankan Kumar. Departemen akting Pad Man juga diisi dengan penampilan-penampilan pendukung yang menarik, termasuk satu penampilan kejutan dari Amitabh Bachchan.

Membawakan isu sosial yang krusial namun bernilai tabu dan dihindari oleh sekelompok (baca: banyak) orang dengan tatanan pengisahan yang mampu tampil kuat sekaligus menghibur, Pad Man jelas adalah sajian yang jelas akan dapat memenangkan hati penontonnya dengan mudah.

Rating :

Share |


Review Terkait :

Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.