Tampaknya rencana Margot Robbie untuk mengarungi lautan dalam sebuah petualangan seru dan mendebarkan akan urung terjadi.
Di bulan Juni 2020 lalu diumumkan jika sang aktris peraih nominasi Oscar ini akan membintangi film sempalan atau spinoff untuk seri Pirates of the Caribbean.
Tapi rupanya sekarang Disney sebagai pihak studio yang mengerjakan film sudah berubah pikiran.
Robbie sendiri yang langsung mengabarkan jika proyek spinoff untuk franchise petualangan bajak laut yang seharusnya menampilkan karakter utama perempuan ini batal terlaksana.
Dalam sesi wawancara bersama Vanity Fair edisi terbaru, di mana ia juga menjadi model sampulnya, Robbie mengungkapkan kabar kurang menggembirakan ini.
"Kami punya ide dan kami mengembangkannya untuk beberapa waktu lamanya untuk memiliki lebih banyak karakter utama perempuan- tidak sepenuhnya bertumpu pada (karakter utama) perempuan, tetapi hanya jenis cerita yang berbeda - yang kami pikir akan sangat keren. Tapi kurasa mereka (Disney) tidak mau melakukannya," kata Robbie.
Presenting our December/January cover star, Margot Robbie.
— VANITY FAIR (@VanityFair) November 14, 2022
The two-time Oscar nominee has built a career that redefines what a modern movie star can be. With ‘Babylon’ and ‘Barbie’ on the horizon, she opens up about her story—and Hollywood’s.
🔗: https://t.co/zz1NWmCrFT pic.twitter.com/WyeDR1xDB7
Pihak Disney sendiri sejauh ini tidak atau belum secara resmi mengkonfirmasi jika spinoff untuk Pirates of the Caribbean batal dilaksanakan.
Jika terjadi, proyek ini akan menjadi ajang reuni untuk sang Harley Quinn dalam DC Universe ini bersama penulis naskah Birds of Prey: And the Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn, yaitu Christina Hodson. Produser kenamaan Jerry Bruckheimer diniatkan juga untuk terlibat di dalamnya.
Disney sebenarnya juga sedang mengembangkan reboot kedua untuk franchise ini bersama salah satu sosok di belakang layarnya, Ted Elliott, dan juga kreator serial Chernobyl, Craig Mazin.
Dalam sebuah sesi wawancara bersama The Sunday Times di bulan Mei lalu, Bruckheimer sempat menyebutkan jika kedua proyek ini tetap dikerjakan, meski Johnny Depp, sang pemeran karakter utama ikonik seri ini, Jack Sparrow, tidak lagi dilibatkan.
Depp memang membintangi lima film dalam franchise, namun saat itu masih terlibat dalam kasus hukum bersama mantan istrinya, aktris film Aquaman Amber Heard.
Saat itu Bruckheimer memang mengatakan jika masa depan (franchise-nya) belum diputuskan.
Robbie sendiri saat ini sedang mempromosikan film terbarunya, Babylon, yang dibintangi bersama Brad Pitt dan banyak bintang terkenal lain. Film adalah garapan sutradara pemenang Oscar, Damien Chazelle (La La Land), dan akan dirilis Paramount Pictures pada tanggal 23 Desember 2022.