Buat yang penasaran kapan kira-kira Scream 6 akan dirilis, kini sudah ada jawabannya. Jadwal penayangan resmi film mutakhir franchise slasher kenamaan ini telah resmi dikonfirmasi oleh Paramount Pictures.
Film sekali lagi akan disutradarai oleh duo dari tim Radio Silence yang sebelumnya menggarap Scream 5, Matt Bettinelli-Olpin dan Tyler Gillett, selain juga para penulis naskah James Vanderbilt dan Guy Busick.
Film kelima dari franchise gagasan Kevin Williamson dan Wes Craven ini kembali awal tahun ini dengan beberapa pemain orisinal, seperti Neve Campbell, Courteney Cox, dan David Arquette, kembali berperan sebagai Sydney Prescott, Gale Weathers dan Dwight ‘Dewey’ Riley. Mereka harus berhadapan lagi dengan teror pembunun bertopeng ikonik, Ghostface.
Selain para karakter orisinal ini, Scream 5, atau sebagaimana trend mutakhir (kembali) berjudul Scream saja, juga melibatkan jajaran pemain baru, seperti Jena Ortega, Melissa Barrera, Jack Quaid, Dylan Minnette, Jasmin Savoy Brown, Mason Gooding, Mikey Madison dan Sonia Ammar, selain juga Marley Shelton dan cameo dari Heather Matarazzo dan Skeet Ulrich.
Film terbukti sukses, karena berdasarkan bujet $24 juta, Scream yang dirilis mulai tanggal 14 Februari 2022 ini ternyata mampu meraup sebesar $139.6 juta dari peredaran di seluruh dunia. Tidak heran jika Scream 6 dengan segera mendapatkan lampu hijau.
Beberapa pekan kemudian, kini sudah diketahui kapan Scream 6 akan dirilis, yaitu tepatnya pada tanggal 31 Maret.
Belum diketahui siapa saja jajaran bintang yang kembali terlibat. Neve Campbell sempat mengucapkan bersedia kembali jika ia sudah membaca naskahnya (dan merasa cocok dengan naskah tersebut), meski menurut pengakuannya belum mendapatkan naskahnya.
Sementara itu, Courteney Cox baru-baru ini mengkonfirmasi dalam podcast Just for Variety with Marc Malkin jika ia akan kembali ke film keenam franchise ini untuk memerankan sang reporter legendaris, Gale Weathers.
Sehari sebelum menjadi bintang tamu siniar ini ia telah mendapatkan naskahnya, meski mengaku belum membacanya, karena masih terbiasa dengan naskah pendek untuk serial Shining Vale yang sedang dibintanginya. Meski begitu ia juga mengaku merasa antusias untuk membacanya.
“Selain Jena Ortega, Melissa Barrera, Jasmin Savoy Brown dan Mason Gooding, para fans juga berharap agar Scream 6 juga mengajak Hayden Panettiere untuk kembali memerankan Kirby Reed, salah satu karakter dalam Scream 4 (2011) yang menjadi favorit banyak fans.
Kita tunggu saja perkembangannya, karena dipercaya jika Scream 6 akan memulai proses syuting di musim panas tahun ini.