Black Canary/Dinah Lance merupakan salah satu karakter metahuman - sebutan untuk "pahlawan super" dalam semesta film komik DC dari Warner Bros. - yang mencuri perhatian dalam Birds of Prey (And the Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn) yang dirilis di tahun 2020 lalu (dan menjadi salah satu film underrated DCEU)
Rupanya kita akan bisa kembali menyimak sepak terjang Black Canary karena sebuah film solonya tengah direncanakan. Dengan begitu, aktris Jurnee Smollett pun kembali dilibatkan untuk memerankan karakter yang memiliki kekuatan jeritan superconid ini.
Dalam Birds of Prey, Dinah Lance bekerja sebagai penyanyi di sebuah klub malam yang dimiliki oleh antagonis film, Roman Sionis/Black Mask, meski secara diam-diam juga menjadi informan untuk polisi Gotham City, Rene Montoya.
Dari semua karakter dalam Birds of Prey, menarik bagaimana Black Canary yang dipilih, meski sebenarnya tidak mengejutkan juga. Selain memiliki karakterisasi yang menarik, diperankan pula dengan gemilang oleh Smollett. Apalagi sang aktris memiliki karisma bintang yang layak untuk dikembangkan.
Smollet, melalui akun medsos miliknya, pun mengungkap sendiri tentang kabar ini:
Guess the Canary is out of the cage! 🤪 So excited to finally embark on this adventure with my creative soul sis @MishaGreen. 🖤💛 #blackcanary #dinahlance #lettttssssssgoooooo ahhhhhhhhh!!!!! https://t.co/GocuNdEn6E
— jurnee smollett (@jurneesmollett) August 20, 2021
Sebagaimana yang dilaporkan oleh Cinelinx, dan kemudian dikonfirmasi oleh Collider confirms, film solo Black Canary ini sedang dalam tahap produksi untuk nantinya tayang secara eksklusif untuk platform streaming HBO Max. Sejauh ini film masih dalam tahap awal, sehingga belum begitu banyak detil yang bisa diungkap.
Meski demikian, diketahui jika Misha Green akan bertugas sebagai penulis naskah, sehingga film akan menjadi semacam reuni bersama Smollett selepas serial Lovecraft Country yang dibintangi sang aktris, sedang Green sebagai showrunner, penulis naskah dan juga sutradara untuk salah satu episodenya.
Ada kemungkinan yang cukup besar jika Green akan dilibatkan juga sebagai sutradara, namun sejauh ini belum ada konfirmasi resmi dari Warner untuk ini. Green saat ini sedang terlibat sebagai sutradara Tomb Raider 2 dan menulis naskah film aksi Jennifer Lopez, The Mother.
Sue Kroll, yang memproduseri Birds of Prey, juga akan menjadi produser Black Canary melalui rumah produksi miliknya, Kroll & Co. Entertainment.
Selain film-film blockbuster DCEU mendatang, seperti Aquaman 2, Shazam 2 atau Black Adam, Warner Bros. tampaknya memang sedang mengembangkan beberapa judul yang akan tayang di HBO Max. Selain Black Canary, akan ada juga film Batgirl dan juga Blue Beetle untuk HBO Max.
Kabarnya, siap menyusul serial televisi Green Lantern dan sebuah seri yang menjadi spin-off untuk film The Batman yang digarap Matt Reeves (yang berarti di luar semesta DCEU) dan akan fokus pada pihak kepolisian di Gotham Police Department. Yang pasti, serial spin-off The Suicide Squad, Peacemaker, akan tayang di HBO Max mulai Januari 2022. Meski begitu, Belum diketahui apakah HBO Max akan mengikuti jejak CW dan mengkreasikan satu semesta besar untuk semua serial DC Comics mereka.
Tanggal tayang Black Canary tidak sekaligus diungkap, namun yang pasti akting mendatang Jurnee Smollett bisa disimak dalam film fiksi-ilmiah Escape from Spiderhead yang dibintanginya bersama Chris Hemsworth dan Miles Teller dan akan tayang di Netflix di tahun ini juga.