News


Kamis, 11 Oktober 2018 - 15:32:36 WIB
Sutradara Guardians of the Galaxy, James Gunn, Bergabung Dalam Suicide Squad 2
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 2517 kali

Kabar tentang produksi Suicide Squad 2 memang masih jarang beredar. Apalagi setelah disebutkan Birds of Prey yang juga menampilkan karakter ikonik Harley Quinn maju jalan duluan untuk dikerjakan.

Namun begitu, ada perkembangan menarik untuk Suicide Squad 2, karena telah dikonfirmasi jika James Gunn akan dilibatkan sebagai penulis naskah sekuel film antihero DC Comics tersebut. Jika berjalan lancar, Gunn bahkan akan menjabat sebagai sutradaranya, sebagaimana yang dilaporkan oleh Deadline.

Tahun ini memang bukan tahun yang begitu gemilang bagi Gunn. Sebagaimana yang kita ketahui, ia dipecat Marvel dari jabatannya sebagai sutradara Guardians of the Galaxy menyusul muncul kembalinya serangkaian tweet ofensif yang diposting Gunn beberapa tahun lalu.

Meski para pemain Guardians of the Galaxy memberi dukungan mereka kepada Gunn dan meminta Disney untuk mempertahankan sang sutradara, namun keputusan sudah bulat untuk melepaskan Gunn dari salah satu franchise sukses Marvel Cinematic Universe ini.

Tidak heran jika masa depan Gunn di industri perfilman menjadi tidak begitu jelas. Namun dengan dikabarkan Warner Bros. telah mengajak Gunn untuk terlibat dalam proyek Suicide Squad 2, maka sang sutradara dan penggemarnya boleh bernafas lega.

Walau Gunn dilibatkan sebagai penulis naskah film, tapi belum ada konfirmasi apakah ia akan bertugas juga sebagai sutradara. Namun demikian, boleh jadi negoisasi yang terjadi antara Gunn dan Warner akan berpanjang menjadi posisi sutradara.

Kemungkinan besar sebagai langkah awal Warner dan DC ingin melihat dulu sejauh mana Gunn akan membawa kisah Suicide Squad 2 melalu naskahnya. Jika dirasa sesuai atau pas dan cocok, barulah posisinya ditingkatkan menjadi sutradara.

Bukan rahasia jika film-film DC Comics sedang berupaya keras untuk mensejajarkan diri dengan MCU. Dari segi ulasan kritikus, film-film berbasis komik DC kurang mendapat sambutan positif. Suicide Squad yang pertama juga bukan pengecualian.

Sebagai penyegaran dan diversifikasi, Warner kemudian memutuskan untuk mengembangkan beberapa proyek yang tidak terikat dengan DC Extended Universe, seperti film solo Joker yang dibintangi oleh Joaquin Phoenix. Film diniatkan berdiri sendiri dan tidak berhubungan dengan film-film DCEU lain, dimana Joker diperankan oleh Jared Leto.

Ditulis dan disutradarai David Ayer, Suicide Squad dirilis di tahun 2016. Film menampilkan barisan pemain seperti Will Smith, Margot Robbie, Joel Kinnaman, Viola David, Jai Courtney, Cara Delevingne, dan Jared Leto. Meski tidak menuai sukses ulasan positif, namun dari segi box office film sukses besar karena mampu mengumpulkan sebesar $746 juta.

Gavin O’Connor sebelumnya ditunjuk sebagai sutradara Suicide Squad 2, namun memutuskan keluar karena ingin fokus mengerjakan film yang dibintangi Ben Affleck, Torrance. Dengan kosongnya posisi sutradara, seharusnya Gunn memang adalah sosok yang tepat untuk mengisinya. Apalagi ia sudah berpengalaman dengan film bertema superhero seperti ini. Lagipula, sisi kreatif dirinya boleh jadi menambah segar film-film komik DC Comics dan Warner Bros.


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.