Setelah beberapa waktu sempat menyebutkan jika ia akan terlibat dalam Bond 25, kini Daniel Craig secara resmi sudah mengkonfirmasinya.
Sang aktor berusia 50 tahun membagi kabar ini bersama AP Entertainment pekan ini di acara lelang amal Oppurtunity Network.
Sutradara Slumdog Millionaire, Danny Boyle, dilaporkan akan menjabat sebagai sutradaranya. Namun begitu Craig menolah untuk membicarakan keterlibatan sang sutradara asal Inggris di film produksi MGM dan Eon Production tersebut. "We'll see, we'll see," katanya singkat.
Keberadaan Craig di lelang amal ini adalah dalam rangka menjual Aston Martin miliknya, sebuah mobil ikonik yang tampil di film-film James Bond seperti Goldfinger dan Skyfall.
Craig menyebutkan jika uang yang didapat dari penjualan mobil akan didonasikan kepada Opportunity Network yang mendukung para siswa yang memiliki keterbatasan untuk untuk mendapatkan akes ke pendidikan yang lebih tinggi. Saat ditanya berapa besar uang yang diharapkan bisa didapat dari penjualan mobilnya, Craig hanya menjawab, "Sebesar mungkin."
Kembali ke kabar Bond 25, selain Craig, ada beberapa aktor lain yang dikabarkan juga akan kembali terlibat, seperti Naomie Harris yang kemungkinan besar akan kembali memerankan Eve Moneypenny. Sedang Ben Whishaw dan Rory Kinnear akan memerankan kembali karakter Q dan Tanner.
Begitu pula dari sisi penulisan naskah, dimana duo Neal Purvis dan Robert Wade yang telah mengerjakan banyak naskah film-film Bond sepanjang dua dekade terakhir akan menunaikan tugas yang sama kembali. Namun demikian, penulis naskah Trainspotting (juga karya Boyle), John Hodge, dikabarkan menulis naskah terpisah untuk Bond 25. Kabar tentang dua naskah yang ditulis terpisah ini dibenarkan oleh Boyle kepada Metro.
Bond 25 akan memulai produksi di akhir tahun 2018 dan rencananya akan dirilis tanggal 8 November 2019.