Sebagaimana yang kita ketahui, franchise Terminator kembali berlanjut dengan ditangani langsung oleh James Cameron serta kembalinya Linda Hamilton dan tentu saja Arnold Schwarzenegger dalam Terminator 6.
Kini Schwarzenegger mengungkap jika Terminator 6 akan mengindahkan kejadian yang terjadi dalam film terakhir franchise ini, Terminator Genisys dan Hamilton telah memulai latihannya sebagai persiapan untuk membugarkan kembali Sarah Connor untuk kembali beraksi dalam Terminator 6.
Memang cukup banyak kabar yang beredar sekitar Terminator 6 akhir-akhir ini dan membuat para fans menjadi menunggu dengan penuh penasaran apa yang akan dilakukan Tim Miller (Deadpool) sebagai sutradara dan Cameron sebagai produser untuk filmnya. Yang pasti semoga saja Terminator 6 akan kembali ke akarnya
Schwarzenegger baru-baru ini hadir di Birmingham, Inggris untuk acara konvensi berjudul Experience with Arnold Schwarzenegger, di mana ia memberi beberapa detil tentang reboot terbaru seri Terminator tersebut.
Seorang perwakilan dari TerminatorFans.com menghadiri acara konvensi tersebut dan ialah yang menyebutkan jika menurut Schwarzenegger Terminator 6 akan mengindahkan Terminator Genisys.
Menurut laporan ini Schwarzenegger mengindikasikan jika film terbaru ini merupakan sekuel langsung dari Terminator 2: Judgement Day, yang berarti Terminator 3 dan Terminator Salvation juga akan tidak dianggap. Bisa jadi ini merupakan langkah yang tepat agar seri melangkah ke arah yang benar dan membuat fans merasa sangat antusias untuk mengetahui apa lagi yang akan ditawarkan oleh seri Terminator.
Hamilton sendiri akan kembali memerankan Sarah Connor untuk pertama kalinya setelah 26 tahun. Kembalinya Hamilton untuk memerankan karakter ikonik tersebut diumumkan langsung oleh Cameron di acara pemutaran khusus Terminator 2.
Sayangnya Schwarzenegger menyebutkan jika Robert Patrick, yang memerankan T-1000, tidak akan kembali memerankan karakternya yang tak kalah ikonik, meskipun para fans sudah menanti-nanti kembalinya sang terminator yang meski antagonis namun populer dan memiliki barisan penggemar yang tak sedikit.
Akhirnya, Schwarzenegger mengumumkan jika ia seharusnya akan mendapatkan naskah yang telah diselesaikan dalam waktu 2 pekan mendatang dan ditulis langsung oleh Cameron.
Sebagai tambahan, sang aktor yang juga mantan gubernur ini mengungkap jika proses syuting akan dimulai pada bulan Maret 2018. Dengan Cameron baru saja mengumumkan jika Avatar 2 juga akan segera memulai produksinya, maka bisa dikatakan ia akan sangat disibukkan dengan perannya, di mana selain sebagai sutradara untuk Avatar 2, ia akan terlibat menjadi produser dan penulis naskah untuk dua produksi film sekaligus.
Meski beberapa sekuel setelah T2 memiliki jumlah penggemar yang cukup signifikan (bahkan termasuk Genisys yang dianggap terburuk), namun harus diakui mereka tidak bisa menyamai kualitas pendahulunya. Oleh karena itu, dengan kembalinya Cameron untuk bereuni dengan Schwarzenegger dan Hamilton, maka rasa-rasanya seri Terminator bisa kembali ke kejayaannya.