News


Jumat, 03 Maret 2017 - 18:32:26 WIB
Joko Anwar Siap Garap Remake Film Horor 'Pengabdi Setan'
Diposting oleh : Taufiqur Rizal (@TarizSolis) - Dibaca: 1516 kali

Kala diadakan survey kecil-kecilan di sosial media mengenai film horor Indonesia paling seram, judul Pengabdi Setan cukup sering disebut-sebut oleh para netizen. Sutradara penggenggam Piala Citra, Joko Anwar, pun menempatkan film rilisan tahun 1980 tersebut di jajaran film masa kecil paling berkesan untuknya. 

Menurutnya, Pengabdi Setan yang digarap Sisworo Gautama Putra masih terasa relevan dinikmati sampai kini. Level kengeriannya tidak berkurang sedikitpun. "Itu film yang aku suka saat masih kecil. Ketika menontonnya lagi ketika sudah dewasa, efeknya masih sama hebatnya," paparnya. 

Beberapa kali Joko mengutarakan keinginannya untuk menggarap ulang Pengabdi Setan ke khalayak ramai. Bahkan demi membuktikan kesungguhannya, dia mengejar secara langsung pihak Rapi Films selaku pemegang hak cinta sejak beberapa tahun silam.

Perjuangan pembesut A Copy of My Mind ini tak sia-sia. Kala Rapi Films memberikan lampu hijau untuk proyek versi anyar dari Pengabdi Setan, Joko Anwar dipilih untuk menempati kursi penyutradaraan. Kegembiraan yang meluap-luap terpancar dalam postingan Joko di akun Twitter kepunyaannya.

 

Penulisan skenario yang ditangani secara langsung oleh Joko telah rampung dan saat ini film tengah memasuki tahapan casting. Apabila tidak ada aral melintang, proses pengambilan gambar direncanakan akan dimulai pada 15 April mendatang dengan target rilis di bioskop-bioskop tanah air pada tahun ini. 

Hmmm... jadi penasaran, siapa kira-kira aktris yang akan dipilih buat memerankan sosok antagonis nan legendaris, Darminah, yang dalam versi aslinya dimainkan oleh Ruth Pelupessy?

Pengabdi Setan sendiri menandai pertama kalinya bagi Joko menggarap film horor dalam format layar lebar. Kedua film horor kreasinya, Grave Torture dan Jenny, merupakan film pendek. Beberapa film panjang arahannya sebelum ini berada di jalur drama seperti ditampilkan di A Copy of My Mind atau thriller-mystery yang terpampang melalui Kala, Pintu Terlarang, serta Modus Anomali


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.