News


Minggu, 19 Februari 2017 - 22:28:29 WIB
Logo Baru 'Avengers: Infinity War' Telah Terungkap
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 3323 kali

Di tahun 2017 ini Marvel sudah memiliki rencana besar, baik di belakang layar atau di bioskop. Saat ini Avengers: Infinity War sedang melakukan proses syuting di Atlanta secara back-to-back bersama Black PantherSelain itu mereka memiliki Guardians of the Galaxy Vol. 2, Spider-Man: Homecoming dan Thor: Ragnarok yang akan menyambangi sinepleks di beberapa bulan ke depan. 

Oleh karenanya, tidak heran jika kita mulai dibombardir dengan berbagai informasi dari film-film tersebut. Sekarang ini kita mendapatkan logo baru untuk Infinity War, sebagaimana yang dilaporkan oleh MovieWeb.

Logo ini ditemukan di belakang kursi kru di set Infinity War di Atlanta, dan dibagi di Reddit.

 

 

Jajaran pemain yang terlibat dalam Infinity War bisa dikatakan cukup epik dan menampilkan barisan bintang MCU seperti:

  • Josh Brolin (Thanos)
  • Chris Hemsworth (Thor)
  • Sebastian Stan (Bucky/Winter Soldier)
  • Scarlett Johansson (Natasha Romanoff/Black Widow)
  • Jeremy Renner (Clint Barton/Hawkeye)
  • Chris Evans (Captain America/Steve Rogers)
  • Elizabeth Olsen (Wanda Maximoff/Scarlet Witch)
  • Samuel L. Jackson (Nick Fury)
  • Paul Rudd (Scott Lang/Ant-Man)
  • Paul Bettany (Vision)
  • Chadwick Boseman (T'Challa/Black Panther)
  • Mark Ruffalo (Bruce Banner/Hulk)
  • Robert Downey Jr. (Tony Stark/Iron Man)
  • Chris Pratt, (Star-Lord)
  • Zoe Saldana (Gamora)
  • Dave Bautista (Drax the Destroyer)
  • Karen Gillan (Nebula)
  • Vin Diesel (Groot)
  • Bradley Cooper (Rocket Raccoon)
  • Benedict Cumberbatch (Doctor Strange)
  • Benedict Wong (Wong) 
  • Brie Larson (Captain Marvel). 
  • Tom Holland (Spider-Man)

Adegan pertama dari Infinity war akan mencakup beberapa anggota Guardians of the Galaxy. Dikabarkan jika adegan ini direkam lebih awal karena Pratt harus buru-buru menuju lokasi Jurassic World II di beberapa pekan mendatang. Yang juga telah melakukan syuting untuk Infinity War adalah Robert Downey Jr. dan Tom Holland.

Menarik untuk mengetahui bagaimana peran Holland dalam Infinity War, mengingat sang aktor muda pernah memamerkan naskah film di sebuah video dan rupanya porsi adegan dirinya tersedia hanya dalam 20 halaman. Jadi kemungkinan besar adegan Spider-Man hanya sekitar 20 menit dari total durasi.

Bintang Game of Thrones, Peter Dinklage, juga telah bergabung bersama Infinity War, meskipun perannya belum terungkap sebagai siapa. Spekulasi yang muncul adalah ia akan memerankan MODOK (Mental/Mobile/Mechanized Organism Designed Only for Killing). Sampai sejauh ini Dinklage belum terlihat di lokasi syuting.

Pekan lalu Marvel mengumumkan akan mulainya produksi Infinity War dengan sebuah video yang memperlihatkan Iron-Man, Spider-Man dan Star-Lord. Videonya juga memperlihatkan konsep artistik untuk Thanos, Rocket Raccoon dan Thor. 



Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.