Dua tahun berturut-turut kini Johnny Depp mendapat gelar aktor dengan bayaran berlebih atau overpaid versi majalah Forbes. Aktor yang baru saja tampil di Fantastic Beasts and Where to Find Them ini kembali memimpin posisi daftar tahunan majalah tersebut, setelah tahun lalu juga menempati posisi yang sama.
Depp kelebihan $2.80 untuk setiap dollar yang dibayarkan sebagai gajinya, menurut majalah ini. Film yang berkontribusi besar dalam memberikan posisi ini kepada Depp kemungkinan besar adalah Alice Through the Looking Glass, yang hanya mengumpulkan sebesar $77.1 juta secara domestik, dibandingkan film prekuelnya, Alice in Wonderland yang mendapatkan $334.2 juta.
2016 sepertinya memang tahun yang buruk bagi Depp. Baru-baru ini pemilihan dirinya untuk bergabung dalam seri Fantastic Beasts mendapat kritikan tajam. Sementara sebagian besar filmnya tidak memiliki prestasi yang membanggakan di box office, termasuk Alice Through the Looking Glass.
Dari sisi pribadi, ia berpisah dengan sang istri, Amber Heard. Selain terjadi kekisruhan, seperti tuduhan kekerasa domestik, kabarnya Depp harus membayar tunjangan jutaan dollar kepada Heard.
Apakah tahun depan Depp akan kembali mengisi tempat yang sama? Jawabannya bisa ya, bisa tidak. Tergantung performa film-filmnya di tahun 2017. Yang pasti, beberapa judulnya tampak menjanjikan di box office, seperti Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales dan Murder on the Orient Express.
Lantas, siapa saja 9 aktor lain yang menempati daftar ini? Bisa dilihat di bawah ini: