News


Sabtu, 22 Oktober 2016 - 15:26:09 WIB
Film Horor Berseting Perang Dunia II Adalah Proyek Baru Joss Whedon
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 4475 kali

Setelah mengarahkan film blockbuster, Avengers: Age of Ultron (2015), Joss Whedon memutuskan untuk berpisah dengan Marvel. Dalam beberapa wawancara, sang sutradara telah beberapa kali menyebutkan jika proses pengerjaan film tersebut telah "merusak" dirinya, dan ia ingin kembali mengerjakan film dengan kreasi ceritanya sendiri.

Di bulan Mei lalu Whedon sempat mengindikasikan jika ia tengah menulis sebuah film baru tentang "seorang gadis yang terjebak masalah", meski tidak mengungkap lebih jauh lagi tentang proyeknya ini.

Sesuai berjalannya waktu, kini kita sudah bisa mengetahui beberapa detil tentang filmnya. Proyek ini dilaporkan sebagai sebuah film horor yang berseting Perang Dunia II, yang nantinya akan lebih gelap dibandingkan beberapa film yang sebelumnya telah ia kerjakan. 

Complex baru-baru ini berbicara dengan sang sutradara, yang kembali ke perhatian publik awal tahun ini berkat sebuah inisiatif yang disebut Save the Day, yang menandakan reuninya bersama Robert Downey Jr. dan beberapa selebriti lain dalam upaya melawan momentum salah satu kandidat presiden Amerika, Donald Trump.

Seusai pemilan umum Whedon akan kembali berkutat dengan naskah yang tengah dikerjakannya, yang disebutkannya sebagai perubahan dari karyanya sejauh ini. Berikut pernyataannya tentang hal ini:

"I'm in the middle of a screenplay that I am extremely passionate about, and I am going to be extremely passionate about it again on November 9. It's definitely a departure from the things that I'm known for. It's as dark as anything I've ever written."

Whedon masih belum mau mengungkap judul untuk naskahnya atau sampai sejauh mana ia telah menulisnya atau studio mana yang akan merilis filmnya. Namun tampaknya ia berniat untuk mengambil pararel antara Donald Trump dengan pemimpin Nazi, Adolf Hitler. Ia menyebut kalau dirinya telah bepergian ke Jerman dan Polandia dalam rangka riset untuk proyek ini.

"Yeah, because I just said, 'OK, id, your turn.' I would write scenes and be like, 'Oh this is great! I shouldn't be allowed near people.' It's a historical fiction slash horror movie about a time when the world was going insane, World War II. I got to tell you: I was in Germany and Poland doing research for this movie and I was seeing so many parallels [to the U.S.]. And I know it's a shopworn thing to compare the orange guy to the little guy with the mustache, but you see things, indelible things in terms of propaganda, the state of the country, and the parallels are eerie as f--k."

Setelah sukses besar Whedon dalam ranah superhero, memang menarik untuk mengetahui kemampuan dirinya dalam memancing perhatian calon penonton, yang pastinya memiliki karakteristik berbeda, untuk menonton film horor berseting Perang Dunia II miliknya ini. Pasti menarik juga jika ia bisa mengumpulkan beberapa pemain yang terlibat dalam Marvel Cinematic Universe. Atau bisa jadi ia justru mencari bakat-bakat baru.

Sebagai tambahan, masih dari wawancara bersama Complex, Whedon mengungkap jika ia merasa tertarik untuk mengarahkan salah satu film stand-alone Star Wars, setelah menyaksikan trailer untuk Star Wars: Rogue One

"I mean, it’s a fun thing to do, to put yourself in the service of something if you think you can add an interpretation. It’s no different than any other storytelling. There are some times when you get micro-managed to death but with Marvel, they let me make two movies that were very much mine. So do I want to make James Bond movie? Yeah. Anne Hathaway does Catwoman again? Sure, I’m in. Do I want to make a Star Wars movie? Yeah. I was like, “I don’t want to make a Star Wars movie. Like, god dammit, why?” But I saw the trailer for Rogue awhile ago and I was like, “I want to do that.” To make a Star Wars movie and not be wed to the bigger picture."

Whedon pernah mengungkapkan ketertarikannya untuk mengarahkan Episode VII sebelum menyadari jika tidak memiliki banyak waktu dan enerji setelah mengerjakan Avengers: Age of Ultron. Oleh karenanya keinginannya untuk terlibat dalam franchise ini bukan benar-benar baru.

Meski demikian, secara resmi nama Whedon sama sekali tidak pernah tercetus dalam wacana pengerjaan filmnya, sehingga bisa dikatakan jika pernyataan Whedon ini hanya dalam tataran berandai-andai saja. Terlepas dari itu, pastinya akan sangat menarik sekali jika Whedon memang benar-benar bisa terlibat dalam franchise Star Wars



Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.