Disney masih mendominasi tangga box office, baik domestik (Amerika Utara) maupun internasional, namun berkat dua film yang berbeda.
Untuk pasar domestik, The Jungle Book masih mempertahankan status juaranya dengan mengumpulkan sebanyak $42.4 juta untuk edar pekan lalu. Dengan demikian total film sudah mendapatkan sebesar $252.1 juta.
Sementara untuk cakupan internasional, film terbaru Marvel Cinematic Universe, Captain America: Civil War-lah yang berkuasa. Film mendapatkan sebesar $200.2 juta di minggu pembukaannya.
Pasar internasional memang mendapat privilese untuk lebih dahulu menyaksikan filmnya, dibandingkan Amerika Utara, dimana baru akan bisa menyaksikan filmnya minggu depan.
Berdasarkan Box Office Mojo, The Jungle Book mengalami penurunan sebesar 31% di minggu ketiganya. Sedang hasil secara global, film telah mendapatkan sebesar $684.7 juta, berdasarkan bujet sebesar $175 juta.
Film baru pekan ini, Keanu, yang dibintangi duo komedian Jordan Peele dan Keegan-Michael hanya mampu duduk di posisi 3 dengan $9.3 juta. Sementara film terbaru Julia Roberts, drama-komedi Mother's Day berada di posisi 4 dengan $8.3 juta.
Yang juga mempertahankan posisinya di tangga box office adalah The Huntsman: Winter's War, bercokol di peringkat dua dengan tambahan sebesar $9.39 juta.
Captain America: Civil War, yang debut di minggu depan, dipercaya akan menumbangkan The Jungle Book, dengan prediksi pendapatan antara $175 juta dan $200 juta.
Berikut 10 besar Box Office Amerika Utara untuk akhir pekan lalu: