Film keempat dari seri Predator tinggal sejengkal lagi sebelum akhirnya bisa terealisasi pengerjaanya. Naskahya, yang ditulis oleh Fred Dekker telah selesai dikerjakan dan diserahkan kepada pihak studio. Sang penulis mengkonfirmasi melalui akun Facebooknya.
Shane Black, adalah yang akan menjabat sebagai sutradara. Ia dan Dekker merupakan kolaborator lama. Mereka telah kerap bekerjasama sebelumnya. Kini bersama pula mereka berduet mengembangkan ceritanya berdasarkan film aslinya yang dirilis di tahun 1997 dan dibintangi oleh Arnold Schwarzenegger. Kebetulan pula Black tampil di film tersebut sebagai salah satu pemainnya.
Belum ada detil cerita Predator 4 yang bisa diungkapkan untuk saat ini. Belum diketahui pula apakah merupakan kelanjutan langsung dari film sebelumnya, rilisan 2010 arahan Nimrod Antal dan diproduseri oleh Robert Rodriguez. Predators, demikian judulnya, berkisah tentang sekelompok tentara bayaran yang diburu oleh barisan alien ganas yang disebut sebagai Predators.
Dipercaya jika Predator 4 akan mengambil pendekatan cerita yang berbeda. Film tidak akan berhubungan langsung dengan kisah dalam Predator 2 atau Predators.
Tampaknya Predator 4 akan mengikuti jalur yang diambil oleh Jurassic World, yaitu kesinambungan langsung dari film pertamanya, dengan seting waktu berada beberapa puluh tahun kemudian.
Ini akan mengizinkan para pembuat film akan bisa mencoba untuk mengangkat sesuatu yang baru dalam ceritanya, namun masih berhubungan dengan film aslinya, ataupun sekuel-sekuelnya.
Predators sempat mengindikasikan akan nasib karakter yang diperankan Schwarzenegger, Dutch, setelah peristiwa yang terjadi dalam Predator, namun tidak benar-benar mengkonfirmasi. Ada kemungkinan Predator 4 akan menjawab rasa penasaran tersebut.
Ada kemungkinan pula jika Black akan mengajak Schwarzenegger untuk kembali membintangi, meski kemungkinannya kecil. Bisa jadi Danny Glover juga terlibat.
Sampai kita benar-benar mendapatkan informasi yang defenitif tentang Predator 4, maka yang bisa kita lakukan tentu saja adalah duduk manis dan sabar menunggu.