News


Rabu, 11 November 2015 - 22:03:47 WIB
SAFF Project Market Yang Perdana Umumkan Daftar Line-upnya
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 2416 kali

Southeast Asian Film Financing (SAFF) Project Market dari ScreenSingapore, yang diorganisir oleh Southeast Asian Audio-Visual Association (SAAVA), Reed Exhibitions (RX), dan Ties That Bind (TTB), telah memilih line-up untuk edisi perdananya yang terdiri atas 10 fitur panjang yang tengah dalam tahap pengembangan.

10 fitur panjang ini terpilih dari 148 aplikasi yang masuk dari 23 negara yang berbeda di Asia, Eropa dan Amerika Utara. Mereka terpilih oleh panel dengan pertimbangan untuk kerjasama produksi dan komersialisasi selama project market yang akan berlangsung di ScreenSingapore

Proyek-proyek yang masuk 10 besar datang dari  Singapura, Malaysia, Prancis, Bhutan, Filipina, Laos, Vietnam, Kamboja, dan Myanmar:


1. A SMALL PLACE – Ong Chao Hong

Singapura / Malaysia 

Daoyu Pictures / HomeGreen Films 

 

2. CHAPLIN IN BALI – Raphael Millet

Prancis / Singapura 

Nocturnes Productions / Phish Communications

 

3. HAPPINESS (R)EVOLUTION – William Lim

Bhutan / Singapura

XTREME Media Pte Ltd

 

4. IN THE SHADE – Sok Visal

Kamboja

802AD Production

 

5. LONELY FISH -  Vo Thach Thao

Vietnam

VBLOCK Media

 

6. ONE SUMMER DAY – Wera Aung

Myanmar / Jerman

Green Age Films

 

7. ONE TWO JAGA – Bront Palarae

Malaysia

Pixel Play Productions

 

8. PEOPLE POWER BOMBSHELL – John Torres

Filipina

Los Otros Films

 

9. THE LONG WALK – Mattie Do

Laos

Lao Art Media Co. Ltd.

 

10. WU-LA – Ervin Han

Singapura

Robot Playground Media

 

Proyek yang masuk dalam daftar shortlist ini terdiri atas film fiksi, dokumenter dan anmasi yang datang dari para pembuat film baik yang telah mapan maupun pendatang baru. Proyek-proyek ini akan memiliki kesempatan untuk bertemu dan berkenalan dengan media pendana, distributor, programer, dan juga mitra produser dari berbagai belahan dunia dan juga memiliki peluang untuk memenangkan hadiah dari para sponsor, seperti  G2D, G-Technology® , RED  Digital Cinema and Silver Media Group.

 


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.