The Jungle Book (1894) yang merupakan karya tulisan Rudyard Kipling merupakan salah satu buku anak-anak paling populer. Berusia satu abad lebih, ia masih menjadi bahan bacaan bagi anak-anak. Buku ini telah mengalami adaptasi lusinan kali, mulai dari komik, sandiwara radio, pertunjukan panggung, hingga film, baik animasi dan live action.
Versi adaptasi yang paling terkenal dari kisah bocah penghuni rimba India bernama Mowgli ini mungkin adalah film animasi rilisan Disney di tahun 1967. Dikabarkan Disney juga akan memproduksi Jungle Book versi live action dengan Jon Favreau (Iron Man) bertindak sebagai sutradara dan diset untuk rilisan tahun 2015.
Karena Disney yang memproduksi film tersebut, maka dipastikan film juga akan menangkap semangat kekeluargaan seperti yang terdapat dalam versi animasi mereka.
Seolah tidak mau kalah, Warner Bros. juga tengah mengembangkan film live action Jungle Book. Untuk duduk di bangku penyutradaraan, mereka mempercayakan kepada aktor Andy Serkis.
Bagi yang familiar dengan trilogi Lord of the Ring atau The Hobbit, pasti familiar dengan nama Serkis, karena ialah yang menyulihsuarakan salah satu karakter paling berkesan di film-film tersebut, Gollum.
Sebelumnya Serkis sudah membantu Peter Jackson dengan bertindak sebagai second unit director di trilogi The Hobbit. Dengan bekerja bersama dengan salah satu sutradara terbesar di generasinya, tampaknya Serkis cukup percaya diri untuk terjun langsung menyutradarai.
Dkarenakan ada dua versi Jungle Book yang tengah dikerjakan, maka Warner Bros. menempuh pendekatan yang berbeda terhadap materinya. Jangan harapkan ada beruang yang bernyanyi ataupun lanskap rimba yang indah, karena di tangan Serkis, Jungle Book akan tampil lebih gelap.
Menurut Serkis, versi adaptasinya tidak akan malu-malu menangkap elemen kelam dari tulisan Kipling tersebut, seperti yang dikutip dari wawancaranya dengan The Hollywood Reporter berikut:
What I love about the screen adaptation by Steve and Callie Kloves is it’s very truthful to the original book; it doesn’t shy away from its darkness. The jungle is a Garden of Eden and a wonderful place for Mowgli to grow up in, but also is a place of fear and a place of threat.
Naskah Jungle Book untuk Warner Bros. memang dikerjakan oleh Steve Kloves yang sebelumnya menulis naskah untuk film-film Harry Potter.
Jungle Book bagi Serkis merupakan proyek yang cukup personal, karena baginya merupakan salah satu buku yang paling berkesan yang pernah dibacanya saat menghabiskan masa kanak-kanaknya di Baggdad, Irak. “I found it mesmerizing, and it transported me into this incredible world. It’s extraordinary that I’m getting a chance to bring it to the screen,” pungkasnya.
Masih belum diketahui kapan Jungle Book versi Warner Bros. ini akan dirilis.