News


Selasa, 12 November 2013 - 20:08:57 WIB
Erasmusindocs 2013 Hari I
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 3982 kali

Tepat pada hari ini, tanggal 12 November 2013, Festival Film Internasional Erasmusindocs resmi dimulai. Berlangsung di Erasmus Huis, Jalan HR Rasuna Sain Kav. S-3, Jakarta, acara dimulai pada pukul 16.30 WIB dengan agenda pemutaran tiga film sekaligus, yaitu The Baby (Belanda, 2012, 85 menit, Square Theatre), Why Poverty (165 menit, Amphitheatre) dan Comic Con IV (Amerika Serikat, 2011, 88menit, Auditorium).

Sebelum pemutaran film pembuka, diadakan opening dinner pada pukul 18.00 WIB yang merupakan sarana sosialiasi dan keakraban program Festival Film Internasional Erasmusindocs.

Tepat pada pukul 19.00 diputarlah film yang secara resmi membuka festival ini, yaitu Chasing Ice, yang diputar secara simultan di tiga venue yang berbeda yaitu Square Theather, Amphitheater dan Auditorium.

Chasing Ice adalah film arahan Jeff Orlowski yang mencuplik kisah seorang fotografer bernama James Balog dan lembaga Extreme Ice Survey miliknya yang berupaya untuk mempublikasikan tentang pengaruh perubahan iklim. Film ini mencakup sebuah adegan glasier yang memecah yang berlangsung di Jakobshavn Glacier, Greenland, sepanjang 75 menit, terpajang yang pernah tertangkap di film. Chasing Ice memenangkan Satellite Award untuk Best Documentary Film.

Simak trailer-nya di bawah ini:



Yang berminat untuk ikutan Festival Film Internasional Erasmusindocs bisa datang ke Erasmus Huis di Kuningan, Jakarta dan registrasi di tempat sebelum pemutaran film.

Klik  untuk mengetahui info lebih lanjut dari Erasmus Huis International Documentary Film Festival atau follow twitternya .


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.