Walt Disney pernah menghasilkan film berjudul Enchanted (2007), sebuah komedi romantis yang mengolah dongeng klasik dalam sentra kisahnya. Dibintangi oleh Amy Adams, film tersebut ternyata cukup sukses di pasaran.
Kini, akan ada film sejenis yang berjudul Happily Ever After. Walt Disney telah mengambil hak produksi dari cerita yang dikreasikan oleh Nahnatchka Khan (Don't Trust the B---- In Apartment 23) dan berkisah tentang pasangan putri dan pangeran yang telah mengalami happily ever after. Setelah 10 tahun, mereka akhirnya sadar, bahkan di negeri dongeng, sebuah hubungan pun harus dijaga dengan keras untuk terus bertahan.
Sepertinya menarik. Lebih menarik lagi saat dikabarkan bintang yang telah cukup kenyang makan asam-garam komedi romantis, Reese Witherspoon, telah bergabung dalam produksi.
Tidak hanya membintangi, Reese Witherspoon juga akan turut memproduseri bersama rekannya di rumah produksi Pacific Standard, Bruna Papandrea dan juga John Jacob dari Smart Entertainment.
Idenya sendiri datang dari pimpinan produksi Smart Entertainment, Zac Unterman, yang mengembangkan ide ceritanya bersama Nahnatchka Khan dan juga John Jacob sebelum pada akhirnya mempresentasikan ide cerita tersebut kepada Reese Witherspoon.
Happily Ever After masih dalam tahap pra-produksi dan direncanakan sebagai proyek yang akan selesai dalam dua tahun. Belum diketahui nama-nama lain yang akan terlibat, baik sutradara ataupun jajaran pemain.
Reese Witherspoon saat ini tengah disibukkan dengan proyek film memoir berjudul Wild berdasarkan kisah Cheryl Strayed. Aktingnya saat ini bisa disaksikan di Mud dan yang akan segera rilis, Devil's Knot.