News


Jumat, 08 Oktober 2010 - 13:12:25 WIB
Mike Myers to Voice Looney Tunes Pepe Le Pew
Diposting oleh : Rangga Adithia (@adithiarangga) - Dibaca: 4081 kali

Warner Bros sedang mengerjakan proyek film live-action/CGI "Pepe Le Pew" dan memakai Mike Myers (Shrek) untuk menyuarakan si karakter sigung Perancis ini. Nantinya hanya Pepe dan kekasihnya, Penelope yang akan berbentuk CGI.

Warner Bros berencana untuk menghidupkan kembali karakter-karakter Looney Tunes, termasuk Bugs Bunny, Daffy Duck dan Porky Pig, berharap bisa menghasilkan uang seperti apa yang dilakukan Disney dengan Mickey Mouse dan Donald Duck.

Pepe Le Pew diciptakan tahun 1945, sudah membintangi lusinan animasi pendek untuk Warner Bros dan salah satunya "For Scent-imental Reasons" yang disutradarai oleh Chuck Jones, bahkan memenangkan Oscar untuk kategori animasi pendek di tahun 1949.


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.