News


Selasa, 12 Juni 2012 - 16:56:40 WIB
Feature - Lima Aktris yang Pernah Memerankan Snow White
Diposting oleh : Shinta Setiawan (@ssetiawan) - Dibaca: 6339 kali

Film tentang Snow White sudah datang silih berganti dan diolah menjadi bermacam-macam cerita oleh Hollywood. Mulai dari adaptasi klasik, modern, menjadi sebuah film horor, sampai dibuat dengan skala epik, Snow White sudah mengambil bentuk yang berbeda setiap kalinya. Sebagai salah satu kisah dongeng yang paling sering diadaptasi dalam film, jumlah para aktris yang pernah berperan sebagai Snow White pun tak sedikit jumlahnya. Ingin tahu siapa saja aktris yang pernah berperan sebagai sosok si Putri Salju? Inilah daftar lima aktris yang pernah berperan sebagai Snow White dalam film.

 

1. Kristin Kreuk

Kristin Kreuk pernah menjadi Snow White dalam sebuah film televisi berjudul Snow White: The Fairest of Them All di tahun 2001. Film ini tidak sepenuhnya mengikuti kisah asli dari dongeng Grimm Bersaudara karena banyak penambahan elemen cerita yang benar-benar berbeda. Beberapa bagian dari Snow White: The Fairest of Them All bahkan mengambil unsur-unsur dari The Snow Queen karya Hans Christian Andersen. Dalam film ini, Kreuk berperan sebagai Snow White, anak dari pasangan petani bernama John (Tom Irwin) dan Josephine (Vera Farmiga). Setelah ibunya meninggal, sang ayah mengalami kesulitan membesarkan Snow White sendirian di musim dingin yang ganas. Saat sedang pergi ke tengah hutan, John tanpa sengaja membebaskan makhluk gaib yang telah lama membeku di kuburannya. Sebagai ucapan terima kasih, John diberi tiga permintaan. John pun meminta agar ia dapat memberi makan Snow White, diberi kerajaan untuk membesarkan putrinya, dan seorang ratu untuk menemaninya. Tanpa disadarinya, sang makhluk gaib pun memiliki rencananya sendiri dan apa yang diminta John justru membahayakan hidup Snow White di masa yang akan datang.

 

2. Amanda Bynes

Meski tidak memerankan karakter bernama Snow White, Sydney White yang diperankan oleh Amanda Bynes kurang lebih memiliki benang merah yang sama dengan kisah dongeng ini. Dalam Sydney White and the Seven Dorks (2007), Sydney merupakan putri seorang tukang ledeng dan sudah kehilangan ibunya sejak usianya masih 9 tahun. Setelah dewasa, Sydney yang mendapat beasiswa untuk kuliah memutuskan untuk mengikuti jejak ibunya dan mendaftar di perkumpulan Kappa Phi Nu. Sayangnya, presiden perkumpulan Kappa Phi Nu, Rachel Witchburn (Sara Paxton) membenci Sydney dan sengaja membuatnya diusir dari tempat tersebut. Sydney yang merasa sangat malu dan sedih kemudian ditampung oleh tujuh mahasiswa buangan di The Vortex. Meski nyaman berada di tempat baru ini, The Vortex berada dalam keadaan rusak parah. Untuk memperoleh dukungan agar dapat memperbaiki tempat ini, Sydney dan teman-temannya meluncurkan kampanye yang mendapat banyak simpati. Dengan naiknya popularitas Sydney di kampus, Rachel pun murka karena posisinya perlahan tergusur. Untuk tetap mempertahankan posisinya di kampus, Rachel pun melakukan segala cara untuk menyabotase kampanye Sydney.

 

3. Ginnifer Goodwin

Tak hanya hadir dalam film layar lebar dan film televisi, kisah Snow White pun hadir dalam serial televisi. Dalam Once Upon A Time, Ginnifer Goodwin hadir sebagai Snow White. Disini, para karakter dalam kisah dongeng ini digambarkan hidup dalam sebuah semesta alternatif yang memiliki hubungan dengan dunia yang kita tinggali. Snow White disini bernama Mary Margaret Blanchard, dan ia mencoba untuk melindungi putrinya dari kutukan dengan mengirimnya sejauh mungkin dari tempat asalnya. Tapi, sesuai dengan ramalan, putrinya, Emma Swan, kembali ke kampung halamannya di Storybrooke setelah usianya 28 tahun. Di Storybrooke, tak hanya ada Snow White saja. Karakter dongeng lain seperti Prince Charming, Rumpelstiltskin, Pinocchio, sang pemburu sampai si ratu jahat pun ada disini.

 

4. Monica Keena

Snow White: A Tale of Terror (1997) merupakan salah satu adaptasi kisah Snow White yang paling kelam. Dalam kisah ini, sosok Snow White mengambil bentuk dalam seorang gadis muda bernama Lily Hoffman yang diperankan Monica Keena. Lily merupakan anak dari Lord Fredric Hoffman (Sam Neill) dan Lady Liliana Hoffman (Joanna Roth). Beberapa tahun setelah sang istri meninggal, Fredric memutuskan untuk menikahi wanita bernama Claudia (Sigourney Weaver). Setelah Lily dewasa, sikapnya yang suka membangkang membuat Claudia tertekan sampai kehilangan bayi yang sedang dikandungnya. Karena dendam, Claudia pun memerintahkan agar Lily dibunuh. Tapi, putri tirinya itu berhasil melarikan diri dan bertemu dengan tujuh penambang yang kemudian membantunya. Tentu saja, Claudia yang tidak senang karena rencananya gagal kemudian mencoba lagi untuk membunuh Lily dengan menipunya menggunakan sebuah apel beracun.

 

5. Kristen Stewart

Kristen Stewart merupakan aktris paling baru dalam jajaran pemeran Snow White. Snow White and the Huntsman sendiri baru dirilis awal bulan ini dan menampilkan Stewart sebagai putri raja yang teraniaya namun sanggup mempertahankan dirinya sendiri. Dalam kisah yang juga merupakan adaptasi lepas dari dongeng Snow White, sang pemburu yang diutus untuk membunuh sang putri justru disini berperan sebagai penyelamat dan juga love interest-nya. Snow White yang disekap di menara setelah ayahnya dibunuh oleh ratu barunya, Ravenna (Charlize Theron), berhasil melarikan diri setelah dirinya dewasa. Menyadari bahwa Snow White yang kini telah tumbuh menjadi seorang gadis kini merupakan wanita tercantik di seluruh kerajaannya, Ravenna pun mengutus anak buahnya untuk menghabisi anak tirinya itu. Tapi, Snow White pun tak tinggal diam, dan justru menyerang kembali Ravenna untuk merebut kembali kerajaannya yang telah direbut dengan keji dari keluarganya. Meski awalnya Snow White and the Huntsman masih memiliki sedikit unsur komedi, di tangan Rupert Sanders, dongeng ini berubah sepenuhnya menjadi kisah kelam dengan skala yang epik.


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.