Feature


Kamis, 24 Februari 2011 - 11:09:18 WIB
Sony and Michael Bay To Make 'Zombies vs. Robots'
Diposting oleh : Rangga Adithia (@adithiarangga) - Dibaca: 3445 kali

Michael Bay akan membuat film robot lagi tapi kali ini robot melawan zombie-zombie di sebuah film bertema fiksi ilmiah dengan balutan horor. Deadline Hollywood melaporkan bahwa Sony Pictures telah membeli hak untuk mengadaptasi film yang didasarkan pada buku komik berjudul "Zombies vs Robots" dengan sutradara "Transformers", Michael Bay, akan dilibatkan sebagai produser.

Brad Fuller, Andrew Form, Dave Alpert dan Rick Jacobs juga akan bergabung dengan Bay sebagai produser, sedangkan Ted Adams akan menjadi produser eksekutifnya. Ceritanya sendiri akan berfokus pada seorang gadis muda yang kebetulan adalah satu-satunya orang yang selamat di bumi, yang sudah dipenuhi oleh zombie. Dia dilindungi oleh sekelompok robot dari zombie yang tidak lagi sekedar mayat hidup berjalan tetapi juga sudah berevolusi dan makin cerdas.

Belum ada berita tentang siapa yang akan duduk di kursi sutradara. Michael Bay sendiri sudah selesai dengan syuting "Transformers: Dark of the Moon" yang akan rilis dalam 3-D pada 1 Juli 2011 nanti, dia juga memproduseri film action-scifi berjudul "I Am Number Four", yang dibintangi Alex Pettyfer.


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.