Feature


Sabtu, 02 Juli 2022 - 21:25:39 WIB
Maxime Bouttier Bergabung Dalam Film Reuni George Clooney & Julia Roberts, Ticket To Paradise
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 1799 kali

Bukan hanya Iko Uwais, Yayan Ruhian, Cecep Arif Rahman atau Joe Taslim saja yang terlibat dalam produksi perfilman Hollywood. Diam-diam, ternyata aktor muda Maxime Bouttier juga sudah “go international” dengan turut terlibat dalam film dari negara Paman Sam tersebut.

Dan bukan tanggung-tanggung, aktor berusia 29 tahun ini bergabung bersama film yang merupakan ajang reuni dua bintang Hollywood kaliber, George Clooney dan Julia Roberts, yaitu Ticket To Paradise.

Filmnya sendiri memang berkisah dengan seting pulau Bali dan Maxime berperan sebagai Gede, yang tentu saja adalah pria lokal. Bukan sekedar penggembira saja, karena karakter Gede yang diperankan Maxime memiliki porsi yang cukup besar atau pemeran pendukung utama.

Film garapan Ol Parker (Mamma Mia! Here We Go Again) ini berkisah tentang David (George Clooney) dan Georgia (Julia Roberts) mantan pasutri yang terpaksa bersama lagi dengan misi menghentikan rencana putri mereka, Lily (Kaitlyn Dever), yang hendak menikah di Bali bersama seorang pria setempat bernama Gede (Maxime Bouttier).

Niat mereka sebenarnya baik, menghalangi sang putri untuk mengulangi kesalahan yang mereka lakukan di 25 tahun sebelumnya. Tapi tentu saja rencana David dan Georgia tidak berjalan mulus, dan jika menilik trailer yang baru saja diungkap, banyak kejadian menggelitik yang terjadi.

Ticket to Paradise memang bukan sebuah film bertema terlalu serius alias sebuah komedi romantis. Ini adalah pertama kali George dan Julia membintangi sebuah rom-com bersama-sama, setelah sebelumnya berbagi layar di film-film seperti franchise Ocean’s Eleven dan juga Money Monster (2016).

Pemain lain yang terlibat adalah Billie Lourd (Booksmart) dan juga Lucas Bravo (Emily In Paris).

Julia dan George juga bertindak sebagai produser untuk film, bersama dengan Deborah Balderstone, Tim Bevan, Eric Fellner, Marisa Yeres Gill, Lisa Roberts Gillan, Sarah Harvey dan Grant Heslov.

Maxime sendiri mulai berkarir semenjak tahun 2010 lalu, sehingga boleh dikatakan cukup veteran di dunia perfilman Indonesia. Selain telah terlibat di sekitar 26 judul film Indonesia, Maxime juga terlibat dalam produksi serial, baik sinetron maupun web-series, serta FTV. Ia pun menjajal dunia penyutradaraan di tahun 2019 lalu melalui sebuah film horor berjudul Kain Kafan Hitam.

Meski berseting di Bali, namun proses pengambilan gambar justru berlangsung di Queensland, Australia, mulai bulan November 2021 hingga February 2022. Film juga melakukan syuting di Whitsunday Islands, Gold Coast, Brisbane dan Tangalooma Island Resort di Moreton Island, serta The Palm Bay Resort di Long Island

Awalnya film akan ditayangkan pada tanggal 30 September 2022, namun kemudian ditunda. Ticket To Paradise kini rencananya akan tayang mulai tanggal 21 Oktober 2022.

Simak trailer Ticket To Paradise di bawah ini:


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.