Feature


Senin, 20 Juni 2022 - 22:36:18 WIB
Lightyear Gagal Singkirkan Jurassic World: Dominion Dari Puncak Box Office
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 1880 kali

Buzz Lightyear ternyata bukan kompetitor kuat untuk para dinosaurus. Debut film solonya, Lightyear, gagal untuk menyingkirkan Jurassic World: Dominion dari puncak box office Amerika Utara selepas debut di tanggal 17 Juni lalu.

Spin-off dari franchise animasi Toy Story tersebut, yang disiapkan sebagai kisah asal muasal karakter Buzz Lightyear, diluncurkan dengan pemasukan sebesar $51 juta dari penayangan di sekitar 4.255 bioskop domestik. Debut film ini jauh berada di bawah prediksi sebelumnya, yaitu sekitar $70 juta.

Meski berasal dari salah satu franchise Disney-Pixar tersukses, promosi Lightyear memang condong pada kisah tentang sosok yang berada di belakang karakter boneka tersebut ketimbang kisah sang mainan itu sendiri. Mungkin ini yang menyebabkan antusiasme penonton tidak sebesar yang diproyeksi sebelumnya.

Lightyear, yang disulih suara oleh Chris Evans, merupakan film Pixar pertama yang dirilis di bioskop semenjak tahun 2020. Tiga film terakhir studio ini, SoulLuca dan Turning Red, hanya tayang di platform streaming Disney+.

Boleh jadi ini juga menjadi salah satu alasan performa film yang kurang semarak di box office, karena banyak calon penonton yang memilih untuk menunggu film tayang di Disney+ saja, atau malah mengira film juga tayang secara eksklusif di layanan OTT tersebut.

Dengan bujet yang dilaporkan sebesar $200 juta, di luar jutaan lagi untuk pemasaran dan promosi, Lightyear memang butuh perjuangan untuk bisa menghasilkan profit yang layak.

Dengan 77% review positif dari kritikus di Rotten Tomatoes dan A- di CinemaScore, boleh jadi usianya di bioskop akan cukup panjang, apalagi jika mendapatkan word-of-mouth atau WOM yang bagus dari penonton. Masih ada waktu, sebelum Minions: The Rise of Gru tayang di tanggal 1 Juli.

Lightyear juga tayang di sekitar 43 negara lain. Sayangnya debutnya secara internasional juga kurang memuaskan, karena hanya meraup sekitar $85.6 juta. Film sendiri dilarang tayang di sekitar 13 negara dengan populasi mayoritas Muslim dan juga kawasan Palestina karena adanya adegan ciuman singkat sepasang kekasih lesbian.

Dengan demikian, maka Jurassic World: Dominion mampu mempertahankan keperkasaannya di chart box office domestik di pekan keduanya dengan tambahan sekitar $58.7 juta. Total pendapatan film di kawasan Amerika Utara adalah $249.8 juta dan $372.4 juta dari peredaran internasional, sehingga total pendapatan global film sejauh ini adalah $622.2 juta.

Top Gun: Maverick juga bertahan dengan pemasukan yang stabil besarnya, meski harus rela turun satu peringkat ke posisi #3. Film mendapatkan tambahan $44 juta atau turun hanya 15.1% di pekan keempatnya.

Doctor Strange in the Multiverse of Madness pun turun satu peringkat ke posisi #4 dengan $4.2 juta. Sedang The Bob’s Burgers Movie betah di posisi #5 dengan $1.1 juta.

Berikut 10 besar box office Amerika Utara untuk periode 17-19 Juni 2022:

  1. “Jurassic World: Dominion” – $58.7 juta
  2. “Lightyear” – $51 juta
  3. “Top Gun: Maverick” – $44 juta
  4. “Doctor Strange in the Multiverse of Madness” – $4.2 juta
  5. “The Bob’s Burgers Movie” – $1.1 juta
  6. “The Bad Guys” – $980 ribu
  7. “Everything Everywhere All at Once” – $959 ribu
  8. “Downton Abbey: A New Era” – $830 ribu
  9. “Sonic The Hedgehog 2” – $228 ribu
  10. “Brian and Charles” – $198 ribu

Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.