Feature


Selasa, 01 Februari 2022 - 16:19:53 WIB
Netflix Luncurkan Trailer Panjang Pertama Texas Chainsaw Massacre
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 1465 kali

Jelang penayangannya beberapa pekan lagi, Netflix telah meluncurkan trailer panjang pertama untuk Texas Chainsaw Massacre, judul terbaru dari franchise slasher legendaris yang telah ada hampir 50 tahun lamanya ini.

Sebagaimana trend “requel” (reboot sekaligus sekuel) horor masa kini, seperti HalloweenCandyman, dan ScreamTexas Chainsaw Massacre memakai judul yang mirip dengan versi orisinalnya (The Texas Chain Saw Massacre), dan juga kelanjutan langsung dari film tersebut.

Berseting 50 tahun setelah peristiwa yang terjadi di tahun pertamanya, yaitu di tahun 1974 lalu, Texas Chainsaw Massacre dibintangi oleh Sarah Yarkin, Elsie Fisher, Nell Hudson dan Jacob Latimore, sebagai sekawanan remaja yang harus berhadapan dengan konsekuensi penuh darah saat tiba di sebuah kota mati bernama Harlow, di Texas sana.

Mereka bertemu dengan perempuan sepuh bernama Sally Hardesty, karakter dari film orisinalnya (kini diperankan Olwen Fouere, setelah Marilyn Burns, pemerannya, meninggal dunia di tahun 2014). Sally berniat membalas dendam kepada Leatherface (Mark Burnham) yang telah menyebar teror kepada dirinya dan juga teman-temannya 50 tahun lalu.

Menilik trailer, Texas Chainsaw Massacre tampaknya akan mengusung kesuraman dan kengerian dari film pertamanya, selain juga memberi nuansa kontemprer agak terasa kekinian.

Texas Chainsaw Massacre disutradarai oleh David Blue Garcia (Tejano) dari kisah tulisan Fede Álvarez dan Rodo Sayagues – keduanya juga berkolaborasi untuk remake Evil Dead di tahun 2013, dan juga Don’t Breathe.

Meski disiapkan sebagi sekuel langsung The Texas Chain Saw Massacre yang merupakan buah karya salah satu maestro skena horor, Tobe Hooper, namun sebenarnya franchise ini sudah dibekali dengan banyak sekuel, dan juga prekuel.

Hooper menggarap The Texas Chainsaw Massacre 2 (1986) dengan asupan komedi hitam pekat; sementara Leatherface: The Texas Chainsaw Massacre III (1990) dan Texas Chainsaw Massacre: The Next Generation (1994) lebih condong ke nuansa horor-nya.

Sebuah remakeThe Texas Chainsaw Massacre, diluncurkan pada tahun 2003, yang disusul dengan sebuah prekuel untuk film tersebut yang berjudul The Texas Chainsaw Massacre: The Beginning di tahun 2006.

Di tahun 2013 hadir Texas Chainsaw 3D yang juga disebut sebagai sekuel langsung dari film orisinalnya dan diniatkan sebagai yang terakhir dari franchise ini. Tapi tentu saja hadir film berikutnya, Leatherface (2017), yang disebut sebagai prekuel untuk film orisinalnya dan juga Texas Chainsaw 3D.

Film Texas Chainsaw Massacre ini mengingatkan akan Halloween (2018), karena juga mengembalikan karakter orisinalnya dan “melupakan” kejadian-kejadian yang terjadi di barisan film sekuel sebelumnya.

Texas Chainsaw Massacre dijadwalkan akan dirilis Netflix mulai tanggal 18 Februari.

Simak trailer dan juga poster Texas Chainsaw Massacre di bawah ini:


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.