Feature


Minggu, 23 Januari 2022 - 16:31:16 WIB
Bong Joon-ho Incar Robert Pattinson Untuk Film Barunya
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 1720 kali

Selepas sukses besar Parasite (2019), termasuk menyabet piala Oscar untuk film terbaik, sinesa kenamaan Bong Joon-ho rupanya sedang mempersiapkan film susulannya. Bukan hanya itu, aktor kawakan Robert Pattinson diincar untuk membintangi filmnya.

Di tanggal 19 Januari lalu Deadline melaporkan jika Bong sedang menulis naskah dan juga akan menjabat sebagai sutradara untuk sebuah film rilisan Warner Bros. Belum diketahui judul filmnya, namun akan menjadi adaptasi untuk novel berjudul Mickey7 karya Edward Ashton. Novel bergenre thriller fiksi-ilmiah ini sendiri baru akan terbit pada tanggal 15 Februari mendatang.

Bong pun bertugas untuk memproduksi filmnya di bawah rumah produksi miliknya, Offside, dan berkolaborasi bersama Choi Doo-ho untuk Kate Street Picture Company dan Plan B. Ini adalah reuni Bong dan Choi selepas film Netflix, Okja, yang dirilis di tahun 2017 lalu.

Novel Mickey7 berkisah tentang seorang pekerja "sekali pakai" bernama Mickey7. Ia lantas di kirim ke sebuah dunia terpencil untuk sebuah misi ekspedisi dalam upaya mengkolonisasi sebuah planet yang diselimuti es bernama Niflheim.

Detil untuk film adaptasi Bong masih belum diungkap secara lebih menyeluruh dan masih belum jelas bagaimana nantinya Bong menginterprestasi materi aslinya.

Meski begitu, sebuah sumber menyebutkan kepada Deadline, menilik pengalaman Bong sebelumnnya saat mengadaptasi buku menjadi film, maka kemungkinan besar versi dirinya akan memiliki perbedaan yang cukup besar.

Sukses Parasite, yang juga menganugerahi Bong piala Oscar untuk sutradara terbaik, memang membuka lebar jalannya untuk berkarya lebih leluasa di Hollywood, termasuk diberi manuskrip untuk novel karangan Edward yang belum diterbitkan tersebut. Menurut sang sumber, Bong dengan segera menunjukkan ketertarikannya selepas membaca novel.

Film Bong ini nantinya akan menjadi proyek film pertama bagi Robert yang baru saja menyelesaikan produksi film adaptasi komik DC garapan Matt Reeves, The Batman, yang akan dirilis secara global di bulan Maret mendatang.


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.