Feature


Senin, 02 Juli 2018 - 11:47:48 WIB
Jurassic World Fallen Kingdom Masih Mampu Pertahankan Gelar Juara Box Office
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 2085 kali

Jurassic World: Fallen Kingdom kembali mencatakan sukses besar di box office Amerika Utara di pekan keduanya. Sekuel yang dibintangi Chris Pratt dan Bryce Dallas Howard ini mendapat tambahan $60 juta di akhir pekan lalu, sehingga total 10 hari pendapatan film blockbuster ini di Amerika adalah sebesar $264 juta.

Secara global film petualangan dinoasurus ini telah mendapatkan total sebesar $932 juta. Posisi Jurassic World: Fallen Kingdom belum tergoyahkan meski mendapat tantangan dari Incredibles 2 dan Sicario: Day of the Soldado, yang debut lebih tinggi di luar dugaan, yaitu sebesar $19 juta.

Drama-aksi berlatar perdagangan narkoba yang dibintangi Benicio Del Toro dan Josh Brolin tersebut kini debut lebih tinggi dibandingkan pendahulunya yang disutradarai Denis Villeneuve, Sicario, yang dibuka dengan $12 juta saja di tahun 2015 lalu. Sicario kemudian mendapatkan total pendapatan sebesar $84 juta secara global.

Sementara itu, box office Amerika Utara di tahun 2018 ini telah menembus total sebesar $6 miliar, sebagaimana yang dilaporkan oleh ComScore, hanya sepekan sebelum perilisan blockbuster Marvel terbaru,Ant-Man and the Wasp, yang diperkirakan akan mendapatkan $80 juta di debutnya pekan depan, periode 8-6 Agustus.

Berikut 10 besar box office Amerika Utara untuk periode 29 Juni-1 Juli:

  1. “Jurassic World: Fallen Kingdom” – $60 juta
  2. “Incredibles 2” – $45.5 juta
  3. “Sicario: Day of the Soldado” – $19 juta
  4. “Uncle Drew” – $15.5 juta
  5. “Ocean’s 8” – $8 juta
  6. “Tag” – $5.6 juta
  7. “Deadpool 2” – $3.5 juta
  8. “Sanju” – $2.6 juta
  9. “Solo: A Star Wars Story” – $2.3 juta
  10. “Won’t You Be My Neighbor?” – $2.3 juta

 


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.