Feature


Rabu, 28 Maret 2018 - 01:14:44 WIB
'X-Men: Dark Phoenix' & 'New Mutants' Ditunda Tanggal Perilisannya
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 2617 kali

Bagi yang sudah tidak sabar ingin menyaksikan kelanjutan X-Men: Apocalypse (2016) atau film superhero bercita-rasa horor, ada kabar yang kurang menggembirakan. 

Dua film baru dari franchise X-Men milik 20th Century Fox, X-Men: Dark Phoenix dan The New Mutants, telah ditunda tanggal perilisannya, sebagaimana yang dilaporkan oleh Variety.

Dark Phoenix, yang merupakan film ketujuh dari franchise X-Men, awalnya diniatkan untuk dirilis pada tanggal 2 November tahun ini. Namun kini digeser menjadi tanggal 14 Februari 2019. Rupanya hari Valentine dianggap sebagai waktu yang tepat untuk menyaksikan mutant yang bisa bertransformasi menjadi burung api pemakan planet.

Sedangkan The New Mutants dipindah dari 22 Februari 2019 menjadi 2 Agustus 2019. Sebelumnya film sudah mengalami pemunduran jadwal tayang, atau awalnya direncanakan pada April 2018. Berarti nyaris satu setengah tahun dari rencana semula.

Sementara itu, dengan pergeseran tanggal tayang 2 film X-Men ini, maka film biografi grup band Queen, Bohemian Rhapsody telah dimajukan menjadi tanggal 2 November, yang berarti menggantikan slot Dark Phoenix yang kini kosong. Sebelumnya film akan dirilis pada hari Natal atau 25 Desember.

Fox juga menunda tanggal rilis film yang diadaptasi dari novel thriller The Force menjadi tanggal yang belum diketahui kapan. Yang mengisi tanggal yang kini ditinggalkan The Force, 1 Maret 2019, adalah The Kid Who Would Be King. Sedang Breakthrough dan Spies in Disguise akan dirilis berbarengan pada tanggal 12 April 2019.

Dengan penundaan Dark Phoenix dan The New Mutants, maka satu-satunya film franchise X-Men yang bisa disaksikan tahun ini adalah Deadpool 2, yaitu pada tanggal 18 Mei.

UPDATE

Collider telah melaporkan alasan mengapa film-film X-Men ini mengalami penundaan. Dark Phoenix ditunda karena terdapat konflik dengan jadwal para bintangnya, sementara film harus melakukan reshoot. Mengingat film didukung oleh banyak barisan bintang papan atas dengan jadwal sibuk, seperti Michael Fassbender, John McAvoy, Jennifer Lawrence, dan Jessica Chastain, maka mau tidak mau jadwal reshoot harus menyesuaikan dengan skedul para bintang tadi. Setidaknya sutradara Simon Kinberg baru bisa melakukan reshoot di sekitar bulan Agustus atau September mendatang, sehingga tidak heran film harus ditunda lama. Apalagi film adalah jenis yang kaya dengan efek visual sehingga harus membutuhkan waktu lebih panjang dalam pengerjaannya.

 Fox juga menginginkan agar hampir 50% adegan dalam The New Mutants diambil ulang. Alasannya karena Fox menganggap film tidak cukup menyeramkan. Trailer yang telah dilepas karya sutradara Josh Boone ini memang kental dengan nuansa horor dan agak mengingatkan akan A NIghtmare on Elm Street 3: Dream Warriors. Sebelumnya dikabarkan jika film melakukan reshoot untuk menambahkan karakter baru. Collider menyebutkan jika kabar tersebut memang benar dan reaksi di test screening adalah positif. Namun Fox ingin lebih lagi karena mereka ingin The New Mutants harus memiliki tone yang khas, sebagaimana Logan atau Deadpool

Mungkin memang agak mengecewakan bagi fans yang sudah menunggu film-filmnya. Tapi mungkin ini memang jalan yang harus ditempuh agar filmnya menjadi lebih baik lagi.



Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.