Feature


Minggu, 12 November 2017 - 14:57:37 WIB
Disney Dan Lucasfilm Akan Hadirkan Trilogi 'Star Wars' Baru
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 2602 kali

Baru-baru ini Disney dan Lucasfilm menyebutkan jika mereka telah merencanakan untuk tetap mengembangkan seri Star Wars setidaknya untuk 10 tahun ke depan. Dan ternyata mereka tidak main-main dengan niat tersebut.

Studio baru baru saja mengumumkan jika Rian Johnson, sutradara Star War: The Last Jedi, akan menulis dan mengarahkan Star Wars X dan mengembangkannya sebagai bagian pertama dari trilogi Star Wars baru. Tentunya tetap berlokasi di galaksi nun jauh di sana.

Pemilihan Johnson ini memang cukup menarik, karena alih-alih tetap memilih dirinya sebagai pengganti Colin Treverrow untuk menjadi sutradara Star Wars Episode IX, mereka kembali pada J.J. Abrams.

Kathleen Kennedy, presiden Lucasfilm, menyebutkan jika mereka sangat senang bisa bekerjasama dengan Johnson di The Last Jedi. Baginya ia adalah sosok kreatif sehingga ia percaya Johnson akan melakukan hal-hal luar biasa untuk kanvas kosong di trilogi Star Wars baru.

Menjadi pertanyaan, tentang apa trilogi Star Wars baru ini?

Sebagaimana yang bisa diduba, saat ini Lucasfilm tidak mengungkap banyak hal untuk detil filmnya. Selain Johnson, maka diketahui jika Ram Bergman akan bertindak sebagai produser. Bergman merupakan kolaborator setia Johnson dan mereka telah bekerjasama di beberapa proyek yang lalu. 

Selain itu, diketahui jika trilogi baru ini akan "terpisah dari episode saga Skywalker". Juga disebutkan jika trilogi ini akan "mengenalkan karakter-karakter baru dari sudut galaksi di mana Star Wars belum pernah mengeksplorasinya. 

Dengan kriteria tersebut, maka jelas pintu terbuka lebar bagi Johnson untuk melakukan apapun yang ia inginkan untuk trilogi tersebut, Oleh karenanya, kemungkinan besar karakter-karakter ikonik seperti Luke Skywalker atau Darth Vader tidak akan disertakan. 

Bisa dikatakan trilogi Star Wars baru ini akan menawarkan sesuatu yang berbeda, ketimbang pengulangan atau semacam reboot untuk trilogi Star Wars yang asli, sesuatu yang diinginkan fans semenjak Disney mengambil alih Lucasfilm. 

Kennedy adalah yang baru ini menyebutkan jika perencanaan 10 tahun ke depan bagi Star Wars. Dan dari pernyataanya, bisa didapat gambaran kira-kira apa yang bisa diharapkan:

"We're sitting down now, we're talking about the next 10 years of Star Wars stories, and we're looking at, narratively, where that might go. Future stories beyond Episode IX with these new characters: Rey, Poe, Finn, BB-8, but we're also looking at working with people that are interested in coming into the Star Wars world and taking us places we haven't been yet. That's exciting, too, because it's a vast galaxy far, far away."

Sebuah pilihan yang pas, mengingat luasnya wilayah galaksi. Oleh karena itu, meski karakter-karakter baru seperti Rey, Poe Finn atau BB-8 bisa jadi tetap dilibatkan, mengingat mereka tidak berhubungan dengan keluarga Skywalker (setidaknya sejauh ini), tetap saja mereka bukan subjek utama dari trilogi Star Wars baru. 

Memang terma "mengeskplorasi sudut galaksi Star Wars yang belum pernah dieksplorasi sebelumnya" masih terasa mengambang, karena sudut galaksi mana yang akan dikembangkan?

Tidak heran jika muncul berbagai spekulasi tentang kemungkinan apa yang akan dieksplorasi dalam trilogi Star Wars baru. Jika menilik fllm-film sebelumnya, yang sebenarnya sudah cukup ekstensif dalam menggali galaksi Star Wars, maka mungkin trilogi baru ini akan menyentuh area yang sebelumnya jarang dibahas di film; The Old Republic.

The Old Republic mengacu pada periode dalam semesta Star Wars yang terjadi ribuan tahun sebelum peristiwa yang terjadi di film pertamanya. Memang video games, novel dan komik telah cukup sering menyingung periode ini, namun secara resmi belum pernah dibawa secara signifikan dalam film oleh Disney dan Lucasfilm.

Apalagi melihat perwujudan The Old Republic bisa jadi menjadi impian oleh para fans, dan para pihak dibelakang Star Wars pasti ingin memuaskan mereka, sehingga kemungkinannya relatif besar. Yang paling utama, periode ini tidak ada hubungannya dengan keluarga Skywalker. 

Idealnya The Old Republic bisa menjadi kanvas besar yang bisa dijelajah dan disapu dengan kuas visi Johnson dan timnya. Akan banyak pertanyaan yang bisa mendapat jawabannya, jika memang trilogi baru ini berada di periode The Old Republic.

Tentunya ini masih spekulasi, karena detil sebenarnya masih berada di tangan Disney dan Lucasfilm. Saat ini kita masih belum bisa mengetahui mau kemana dibawa trilogi Star Wars baru ini. Bisa jadi malah menghadirkan sesuatu yang baru dan sama sekali tak terbayangkan sebelumnya. 

Pastinya untuk waktu dekat kita akan belum mengetahuinya, setidaknya sebelum Star Wars Episode IX selesai dikerjakan. Untuk itu, sembari menunggu, jelang saja film terbaru franchise epik ini, Star Wars: The Last Jedi, yang akan tayang pada tanggal 15 Desember.


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.