Feature


Jumat, 30 Juni 2017 - 12:49:28 WIB
'Polaroid' Dan Hantu Dalam Kamera Yang Siap Meneror
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 3335 kali

Sekitar hampir 20 tahun lalu, film horor Jepang Ringu mempopulerkan trend benda-benda mati yang dirasuki oleh roh halus atau hantu. Tidak butuh waktu lama muncul barisan pengekornya, terutama di wilayan Asia, seperti Phone atau Red Shoes dari Korea Selatan, Shutter dari Thailand, atau Pulse dan One Missed Call dari Jepang. Ada yang sukses dan ada yang pula tidak. 

Trend mungkin hanya bertahan selama hampir satu dekade saja, karena setelahnya bisa dikatakan horor Asia mengalami kemandegan dalam segi tema. Beberapa film horor dari kawasan lain, seperti Amerika misalnya, mencoba mengangkat tema serupa, seperti Oculus dan Unfriended yang cukup sukses, meski tidak sampai menimbulkan gelombang epigon yang masif.

Kini, sepertinya trend benda-mati-kerasukan-hantu kembali lagi, berkat sukses besar yang didapatkan oleh film-film seperti Ouija dan Annabelle. Siap menyusul adalah Polaroid, sebuah film horor baru asal Amerika yang akan dirilis oleh Dimension Films untuk memeriahkan musim panas tahun ini dan siap bersaing dengan Wish Upon yang berkisah tentang kotak musik pembawa malapetaka. 

Menilik judulnya, tentu saja benda yang kerasukan setan itu adalah sebuah kamera polaroid. 

Produksi film diumumkan di awal tahun ini dan mulai dikerjakan di Halifax, Nova Scotia. Sekarang Polaroid sudah merilis trailer dan poster pertamanya. Polaroid diproduseri oleh Roy Lee dan Chris Bender, dua nama yang sebelumnya telah sukses dengan remake The Ring dan The GrudgeLee yakin jika Polaroid bisa menjadi awal mula sebuah franchise baru dan jika menilik trailernya, film yang bergaya ala Final Destination ini memang memiliki potensi untuk itu, bahkan sebuah prekuel.

Trailernya sendiri cukup panjang, memiliki durasi lebih dari 2 menit. Sebagaimana umumnya trailer masa kini, cukup banyak menampilkan adegan yang akan bisa disaksikan dalam filmnya. Hanya saja, memang trailer cukup efektif dalam menyajikan suasana misterius, seram dan intensitas yang disajikan oleh Polaroid.

Penggunaan sound effect juga menambah kadar keseraman yang ingin disampaikan meski beberapa gimmick sound agak mengingatkan akan Shutter dan The Grudge

Polaroid berkisah tentang seorang siswa SMA penyendiri bernama Bird Fitcher yang menemukan sebuah kamera antik. Namun kamera tersebut menyimpan rahasia gelap, di mana setiap orang yang difoto olehnya akan menemukan kematian misterius. 

Polaroid diangkat dari sebuah film pendek berjudul sama karya sutradara asal Norwegia, Lars Klevberg yang telah memenangkan piala di Los Angeles Horror Short Film Festival dan memperoleh buzz yang cukup besar setelahnya.

Tidak heran jika kemudian Klevberg diajak untuk menggarap versi panjang untuk Polaroid berdasarkan naskah yang ditulis oleh Blair Butler. Fim rencananya akan dirilis pada tanggal 25 Agustus 2017, sebuah waktu yang tepay menjelang Halloween. 

Film dibintangi oleh bintang-bintang remaja yang kurang dikenal, dengan pengecualian Madelaine Petsch yang terangkat namanya berkat serial Riverdale. Namun untuk film seperti ini nama besar memang kurang penting karena yang dijual memang unsur keseramannya itu sendiri. Meski begitu, tercatat nama Mitch Pillegi (Shocker, The X-Files) yang menjadi pemain pendukung selain aktor spesialis pemeran hantu/monster yang namanya tengah naik daun, Javier Botet.

Simak trailernya di bawah ini:

Dan inilah posternya:



Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.