Feature


Jumat, 25 November 2016 - 20:01:42 WIB
'Alien: Covenant' Ungkap Poster Pertama Dan Akan Rilis Lebih Awal
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 3128 kali

20th Century Fox akhirnya merilis poster resmi pertama dari salah satu film yang paling ditunggu tahun depan, Alien: Covenant.

Poster yang sederhana tapi lumayan seram tersebut menampilkan close-up dari sosok familiar mahluk asing penebar teror dalam franchise Alien, Xenomorph, bersama dengan tagline yang juga sederhana, tapi efektif, "Run."

Bersama dengan poster ini, studio juga menyertakan tanggal rilis untuk film, yaitu 19 Mei, lebih cepat 3 bulan dari rencana semula, 4 Agustus 2017.

Ini bisa menjadi indikasi jika Fox memiliki rasa percaya diri yang cukup kuat untuk menyertakan film horor dewasa dengan rating R ini dalam kompetisi musim panas yang cukup ketat. Namun, mengingat lawan Alien: Covenant saat dirilis nanti adalah BaywatchAnnabelle 2, dan film terbaru dari seri Diary of a Wimpy Kid.

Penampakan Xenomorph dalam posternya sangat mirip dengan konsep sang monster dalam franchise Alien. Padahal dalam berita sebelumnya disebutkan jika bentuk klasik Xenomorph akan mengalami modifikasi guna kepentingan film.

Bisa jadi Ridley Scott sebagai sutradara memang semakin ingin mendekatkan jarak antara Alien: Covenant, sebagai sekuel Prometheus, dengan seri yang dimulai dengan Alien di tahun 1979 itu, di mana film diset sebagai salah satu prekuelnya.

Saat ini belum diketahui detil yang lebih jauh tentang Alien: Covenant, kecuali jika kemungkinan besar film merupakan semacam reboot untuk Prometheus. Film akan berseting 10 tahun setelah Prometheus dan berkisah tentang kru sebuah kapal koloni yang menemukan sebuah planet yang dihuni oleh seorang android atau manusia sintetis bernama David, yang kembali diperankan oleh Michael Fassbender. Bisa jadi David yang penuh akal licik ini juga bukan satu-satunya penghuni planet, namun juga sekumpulan alien buas yang siap memangsa.

Selain David, Fassbender juga akan berperan sebagai android lain bernama Walter. Noomi Rapace pun akan kembali berperan sebagai Dr. Elizabeth Shaw, protagonis dalam Prometheus.

Mereka didukung oleh para pemain baru dalam franchise, yaitu Katherine Waterston (yang saat ini bisa disaksikan dalam Fantastic Beasts and Where's to Find Them yang tengah tayang di bioskop), Danny McBride, Demián Bichir, Billy Crudup, dan Amy Seimetz.

Sebagian besar dari mereka rasa-rasanya tidak akan bertahan selamat sampai akhir film, karena dalam tradisi Alien, in space, no one can hear you cream. Or run, of course

Berikut posternya:




Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.