Feature


Kamis, 07 April 2016 - 15:27:49 WIB
Warner Bros. Majukan Tanggal Tayang 'Wonder Woman'
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 4432 kali

Semua mata saat ini tengah tertuju kepada Warner Bros. Batman v Superman: Dawn of Justice mungkin sukses menggemukkan pundi-pundi mereka, tapi turunya pendapatan sebesar 69% di pekan kedua tentu membuat mereka menjadi sorotan banyak pihak. Banyak yang bertanya-tanya apa yang akan dilakukan oleh Warner Bros. untuk mengatasi masalah ini.

Dan seolah-olah sebagai jawaban, studio besar ini baru saja mengumumkan beberapa informasi penting. Yang utama adalah bergesernya tanggal rilis seri keempat dari DC Extended Universe, Wonder Woman.

Jika semula film arahan Patty Jenkins dan dibintangi Gal Gadot akan tayang pada tanggal 23 Juni 2017, maka kemudian dimajukan menjadi 2 Juni 2017. Dengan demikian, jika semula Wonder Woman melenggang bersama Transformers 5, maka nantinya ia akan berhadapan dengan Bad Boys 3.

Sebuah pilihan yang cukup bijaksana, mengingat franchise Transformers dipastikan memiliki pangsa pasar yang besar, sedang Bad Boys 3 sampai saat ini bahkan naskahnya belum selesai dikerjakan.

Pengumuman lain dari Warner Bros. adalah hadirnya dua film DC baru yang akan dirilis pada tanggal 5 Oktober 2018 dan 1 November 2019. Beredar kemudian asumsi jika slot ini akan diisi oleh film solo Batman, dimana Ben Affleck akan juga bertindak sebagai penulis naskah dan sutradara selain membintanginya, dan Suicide Squad 2 yang prekuelnya tengah melakukan proses syuting ulang untuk menambah unsur "fun". 

Terakhir adalah dimundurkannya kembali jadwal rilis Jungle Book: Origins. Awanya 6 Oktober 2017 kemudian menjadi 19 Oktober 2018. Ini bukan kali pertama tanggal rilis film digeser mundur setahun kemudian, Sekitar satu setengah tahun yang lalu, film motion capture arahan Andy Serkis ini telah ditunda dari tahun 2016 menjadi 2017. 

Berikut pernyataan Serkis tentang pemunduran ini:

I’ve got to say that personally I’m absolutely thrilled that Warner Brothers have changed the delivery date of our movie. The ambition for this project is huge. What we are attempting is an unprecedented level of psychological and emotional nuance in morphing the phenomenal performances of our cast into the facial expressions of our animals.”

Jungle Book versi Walt Disney akan dirilis di pekan ini. Dan berdasarkan ulasan dini, film mendapat sambutan yang positif. Mungkin memang pilihan yang cukup beralasan bagi Warner Bros. untuk kembali menunda. Jeda dua tahun antara dua film adaptasi tulisan Rudyard Kipling ini akan memberikan perspektif yang tanpa bias dan segar, baik dari penonton ataupun kritikus.


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.