Superstar Rihanna dan sutradara Peter Berg pernah bekerjasama dalam sebuah film aksi fiksi ilmiah, Battleship (2012). Dan kini mereka akan dipertemukan kembali dalam sebuah film. Hanya saja bukan fiksi, apalagi ilmiah. Film yang menyatukan mereka kembali akan menjadikan cinema verite sebagai bagian penceritaanya.
Yep. Peter Berg akan menggarap sebuah film dokumenter tentang Rihanna. Dan rencananya film dokumenter tersebut akan bersifat personal dan intim, ketimbang sekedar laporan ala jurnalistik televisi.
Film dokumenter yang belum diketahui judulnya itu akan mencoba untuk mengikuti kehidupan penyanyi yang kerap dipanggil RiRi tersebut. Jadi, tidak hanya sisi gelamor saja yang akan ditangkap kamera, tapi juga keseharian dari penyanyi berusia 27 tahun tersebut.
Rihanna. Sumber foto: Rede Social
Dokumenter ini akan diproduksi oleh Peter Berg bersama produser Matthew Goldberg di bawah naungan rumah produksi baru mereka, Film 45. Kabarnya rumah produksi ini akan memfokuskan diri pada film, baik bioskop dan TV, tanpa naskah alias semacam reality show/dokumenter.
Produksi perdana mereka adalah film dokumenter Rihanna ini dan film akan berdasarkan sebuah film tentang Bob Dylan. Film yang dimaksud adalah Don't Look Back, sebuah dokumenter tentang kehidupan Dylan sebagai musisi rock kenamaan di tahun 1967.
Jadi, secara tematis dan warna, film dokumenter Rihanna akan mencoba mengikuti gaya film dokumenter Bob Dylan. Dua musisi ini memang sama terkenal, tapi jelas memiliki gaya yang berbeda.
Tapi Berg kabarnya sangat yakin dengan pendekatan yang akan dilakukannya terhadap dokumenter Rihanna. Menurutnya, dokumenter tersebut nantinya akan cenderung menjadi sebuah studi karakter alih-alih film musik.
Well, ditunggu.