Feature


Rabu, 04 Maret 2015 - 21:40:46 WIB
Box Office Tiongkok Akhirnya Taklukkan Hollywood
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 3816 kali

Pusat perfilman Amerika, Hollywood, selama ini dianggap sebagai sentra dari perfilman dunia. Film-film asal Amerika yang diekspor ke berbagai belahan dunia dan kemudian mendominasi perolehan Box Office berasal dari sana. Akan tetapi, dunia seperti roda yang berputar. Dengan kemajuan teknologi dan juga harga karcis bioskop yang semakin mahal, maka anggapan tersebut perlahan mulai bergeser. Meski saat ini bisa dikatakan peraihan dollar justru didapat dari edar secara global ketimbang pemasukan dari dalam Amerika sendiri, tapi perfilman Amerika mulai mendapat saingan dari film-film lokal.

Bukti paling nyata adalah situasi yang terjadi di Tiongkok. Di bulan Februari yang lalu, pasar film terbesar kedua tersebut menunjukkan tajinya dengan menggungguli Amerika dalam peraihan dollar. Total pendapatan film yang dirilis di Tiongkok selama bulan Februari adalah $650 juta, sedang Amerika berada di posisi kedua dengan $640 juta, seperti yang tersebut dalam laporan The Hollywood Reporter.

Yang harus menjadi catatan, Tiongkok meraih pendapatan sebesar itu hampir berdasarkan film lokalnya saja. Dan ini jelas sangat mengagumkan, mengingat jumlah film mereka yang relatif lebih kecil dibandingkan Hollywood. 

The Man From Macau II. Sumber gambar: Slashfilm.com

Beberapa film Hollywood, seperti  The Hobbit: The Battle of the Five Armies dan The Hunger Games: Mockingjay Part 1 juga memainkan peran dalam sukses   $650 tersebut, tapi bahkan mereka tidak berhasil menembus daftar 5 besar film terlaris sepanjang bulan Februari.

Berikut merupakan 5 besar film terlaris di Tiongkok di bulan Februari 2015:

  1. The Man From Macau II - $104 juta
  2. Dragon Blade - $95 juta
  3. Wolf Totem - $72 juta
  4. Zhong Kui: Snow Girl and the Dark Crystal - $56 juta
  5. Somewhere Only We Know $44 juta

Dan ini 5 film terlaris di Amerika di bulan Februari 2015:

  1. Fifty Shades of Grey – $147.8 juta
  2. The SpongeBob Movie: Sponge Out of Water – $140.3 juta
  3. Kingsman: The Secret Service – $85.7 juta
  4. Jupiter Ascending – $43.1 juta
  5. McFarland, USA – $22 juta

Yang harus menjadi catatan, selain populasi penduduk Tiongkok yang relatif jauh lebih besar dan Februari merupakan saatnya Tahun Baru Imlek yang menjadi perilisan film-film besar, dari segi Box Office, Februari memang merupakan salah satu bulan yang dianggap terlemah untuk menarik dollar.

Bulan ini dianggap sebagai persimpangan antara akhir dari rilisnya film-film liburan dan juga mulainya film musim panas. Dan dengan film-film blockbuster seperti Furious 7, Avengers 2 atau Jurassic World yang akan segera hadir, dipercaya jika Tiongkok akan sulit untuk mengulangi kesuksesan ini dalam waktu dekat.

Satu yang pasti, Tiongkok semakin memantapkan dirinya sebagai pangsa pasar yang tidak bisa dianggap main-main. Bersiap-siap saja dengan hadirnya aneka film Hollywood yang memasukkan elemen Tiongkok atau Tionghoa di dalamnya guna meraup keuntungan yang lebih menggiurkan.


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.