Ghostbusters merupakan salah satu film era 80-an yang fenomenal, bahkan mungkin sudah bisa dianggap klasik. Dirilis pada tahun 1984, film yang diarahkan oleh Ivan Reitman ini berkisah tentang sekelompok tim parapsiklogis yang bekerja memburu hantu. Film yang dibintangi oleh Dan Aykroyd, Harold Ramis, Bill Murray, Rick Moranis dan Sigourney Waver ini sukses di pasaran dan mengumpulkan $295.2 juta dengan bujet sekitar $30 juta saja.
Tidak heran jika sebuah sekuel menyusul di tahun 1989. Disutradarai dan dibintangi oleh awak yang sama, lagi-lagi film ini mendulang sukses, meski secara kualitas dianggap tidak bisa menyaingi pendahulunya. Sayangnya rencana untuk film ketiga tidak kunjung bisa terealisasi karena satu dan lain hal, terutama keengganan Bill Murray untuk kembali berperan di dalamnya.
Tidak terasa dua dekade sudah berlalu, namun proyek Ghostbusters berikutnya tidak kunjung terlakasana. Sampai beberapa tahun terakhir muncul ide untuk melakukan reboot dari Ghostbusters. Yang terbaru, tim Ghostbusters paling mutakhir akan diisi oleh para perempuan. Yep, it's an all-female Ghosbusters team.
Proyek ini semakin menunjukkan bentuknya dengan terpilihnya Paul Feig (Bridesmaids) untuk menjabat sebagai sutradara. Beberapa nama aktris terkemuka muncul di permukaan untuk membintangi film ini. Mulai dari Jennifer Lawrence hingga Emma Stone disiarkan akan terlibat.
Tapi ternyata Feig punya ide lain. Ia kembali mengajak bintang-bintang Bridesmaid untuk terlibat dala Ghostbusters terbaru, yaitu Kristen Wiig dan Melissa McCarthy. Tidak hanya itu, mereka akan ditemani oleh rekan Saturday Night Live Wiig, yaitu Kate McKinnon dan Leslie Jones.
Terpilihnya empat komediwati ini membintangi Ghostbusters diinformasikan Feig melalui akun Twitternya pada tanggal 28 Januari kemarin:
— Paul Feig (@paulfeig) January 27, 2015
Tentunya para aktris ini tidak sendiri. Akan ada barisan aktor pendukung lain yang akan membintangi film. Peter Dinklage dipercaya akan menjadi villain utama film. Tidak hanya itu, kabarnya Bill Murray juga akan berperan, meski bukan karakter di film aslinya. Murray akan memainkan karakter baru yang berperan penting dalam plot filmnya.
Memang, hal ini belum dikonfirmasi oleh Columbia Pictures, meski rasanya film akan jadi lebih menarik kalau ada pemain lamanya yang kembali terlibat. Lagipula Murray kabarnya tertarik dengan konsep all-female Ghosbusters ini.
Dan yang patut menjadi catatan adalah karena Ghostbusters terbaru ini pun menyertakan alumni Saturday Night Live sebagai pemain intinya, sebagaimana Dan Aykryod dulunya.
Selain pemain, Feig dalam akun Twitternya juga mengumkan jika film akan dirilis pada musim panas 2016, tepatnya pada tanggal 22 Juli.