Gimmick dalam rangka promosi film bukalah hal yang aneh. Film terbaru karya Christopher Nolan, Interstellar, pun melakukannya. Film yang dirilis oleh Paramount Pictures dan Warner Bros. meluncurkan sebuah aplikasi mobile game untuk pengguna ponsel yang sifatnya interaktif sekaligus memancing minat para pemakainya untuk semakin tertarik menyaksikan filmnya nanti.
Dalam game tersebut para penggunanya dapat menciptakan sebuah sistem tata surya interaktif mereka sendiri dan kemudian membaginya melalui jaringan sosial media kepada teman-teman mereka.
Selain itu, dalam permaina yang bersifat simulasi ini, para pemain diuji ketahannya dalam mengarungi angkasa luar yang maha luas serta melewati berbagai gaya tarik grafitasi dan berbagai tantangan lain.
Berikut spesifikasi moble game Interstellar:
Permainan ini tersedia di Google Play dan juga Google Chrome app untuk diunduh secara gratis atau dimainkan secara online di Game.InterstellarMovie.com.
Download di Google Play: Play.Google.com
Install Google Chrome App:Chrome.Google.com
Interstellar akan tayang pada tanggal 7 November dan dibintangi oleh Matthew McConaughey, Anne Hathaway, Jessica Chastain, Michael Caine, Bill Irwin, Casey Affleck, Mackenzie Foy, John Lithgow.