Feature


Sabtu, 16 Oktober 2010 - 13:32:30 WIB
Movie Trailer and Poster: Nicolas Cage's Drive Angry 3D
Diposting oleh : Rangga Adithia (@adithiarangga) - Dibaca: 4390 kali

Drive Angry  merupakan sebuah film thriller psikologis berbalut action yang disutradarai oleh Patrick Lussier, sutradara yang sebelumnya membesut film horor My Bloody Valentine. Film ini akan dibintangi oleh Nicolas Cage sebagai "buronan" dari neraka.

Milton (Nicolas Cage) hanya punya satu misi setelah berhasil melarikan diri dari neraka, yaitu menebus segala dosanya dengan cara menghentikan para pemuja setan yang membunuh anak perempuannya. Milton punya waktu 3 hari sebelum mereka mengorbankan bayi dari anaknya tersebut di bulan purnama.

Milton akan ditemani oleh Piper (Amber Heard), keduanya akan bersama dalam mengejar para pemuja setan, termasuk pemimpinnya yang mematikan Jonah King (Billy Burke). Dia percaya bahwa inilah takdirnya untuk mengorbankan seorang bayi untuk menghadirkan neraka di bumi.

Para pemuja setan yang haus darah tidak hanya akan menjadi masalah Milton, karena para polisi juga mengejar dirinya. Keadaan semakin buruk ketika seorang pembunuh dengan sebutan “The Accountant” juga memburu Milton, pembunuh ini dikirim oleh iblis untuk membawa kembali Milton ke Neraka.

Drive Angry juga akan dibintangi oleh Billy Burke, Amber Heard, William Fichtner, Katy Mixon dan Kaley Cuoco. Film yang akan dirilis dalam format 3D ini dijadwalkan tayang pada 11 Februari 2011. Trailernya bisa ditonton dibawah ini:


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.