Feature


Rabu, 25 September 2013 - 10:32:26 WIB
Poster, Trailer, dan Foto Adegan Film Air Mata Terakhir Bunda
Diposting oleh : Taufiqur Rizal (@TarizSolis) - Dibaca: 3602 kali

Setelah melalui proses produksi yang berlangsung cukup panjang, RK 23 Pictures siap untuk menyemarakkan kembali industri perfilman di Indonesia dengan film keenam dari mereka, Air Mata Terakhir Bunda, yang terinspirasi dari novel laris berjudul sama hasil karya Kirana Kejora. Sang produser, Erna Pelita, meyakini bahwa film ini akan menggerakkan hati siapa pun untuk mengingat Ibunda masing-masing, tersadar dengan hal-hal kecil yang kita lakukan untuk membahagiakan Ibu atau teringat untuk senantiasa memanjatkan doa tulus untuk Ibu.

Film yang lokasi pengambilan gambarnya dilakukan sepenuhnya di Sidoarjo ini berkisah mengenai Sriyani (Happy Salma), seorang ibu yang berperan sebagai orang tua tunggal untuk dua putra usai sang suami melarikan diri ke pelukan wanita lain tanpa memberikan kejelasan status. Berbagai cobaan hidup menghampirinya silih berganti, termasuk bencana lumpur Lapindo. Sekalipun didera segala macam permasalahan yang seolah tiada akhirnya, Sriyani berusaha untuk menghantarkan kedua putranya, Delta Santoso (Ilman Lazulfa) dan Iqbal (Reza Farhan), menjadi manusia yang menghargai ilmu, kerja keras dan kejujuran.

Air Mata Terakhir Bunda adalah sebuah film drama keluarga arahan Endri Pelita yang diproduksi oleh RK 23 Pictures dan dibintangi Happy Salma, Vino G Bastian, Rizky Hanggono, Marsha Timothy, Mamiek Prakoso, Tabah Penemuan, Endi Arfian, Ilman Lazulfa, dan Reza Farhan. Menurut rencana, film berdurasi 100 menit ini akan tayang di berbagai bioskop Indonesia mulai tanggal 3 Oktober 2013. 

Menyusul semakin dekatnya dengan tanggal perilisan di berbagai bioskop seluruh nusantara, RK 23 Pictures pun meluncurkan berbagai materi promosi untuk Air Mata Terakhir Bunda yang meliputi poster, trailer, dan foto-foto adegan. 

Inilah poster resmi dari film Air Mata Terakhir Bunda:

AirMataPoster

Trailer:


Foto-foto adegan dari Air Mata Terakhir Bunda yang dilepas untuk khalayak ramai:

AirMata1

AirMata2

AirMata3

AirMata4

AirMata5

AirMata6


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.