Feature


Kamis, 18 Juli 2013 - 00:47:27 WIB
Trailer Baru “Rush” Berfokus Pada Chris Hemsworth
Diposting oleh : Shinta Setiawan (@ssetiawan) - Dibaca: 12098 kali

Setelah sebelumnya merilis dua trailer, film “Rush” (2013) kembali merilis trailer baru yang lebih memberatkan fokusnya pada sosok pembalap F1, James Hunt, yang diperankan oleh Chris Hemsworth. Dengan tanggal rilis 27 September 2013, “Rush” diharapkan untuk siap putar di Festival Film Internasional Toronto tahun ini. Dari materi promosi yang telah beredar, film karya Ron Howard ini mungkin akan meraih sambutan positif. Lihat trailer barunya disini.

“Rush” adalah film biografi berlatar musim balapan Formula Satu tahun 1976 yang diwarnai dengan persaingan ketat yang terjadi antara James Hunt (Chris Hemsworth) dan Niki Lauda (Daniel Brühl). “Rush” memotret kisah nyata yang luar biasa tentang dua sosok rival di dunia balap. Hunt, pembalap asal Inggris, adalah seorang playboy karismatik. Sementara itu, Lauda yang asal Austria adalah pembalap perfeksionis yang disiplin. Kita diajak untuk melihat ke dalam kehidupan pribadi mereka di dalam dan di luar lintasan balap. Untuk menjadi pemenang, keduanya mendorong diri mereka untuk menembus batas ketahanan fisik dan psikologis. Kemenangan tak datang dengan mudah taka da ruang untuk kesalahan. Disini, satu kesalahan yang mereka buat bisa mengakibatkan kematian.

Inilah trailer baru film “Rush”:

“Rush” adalah drama biografi yang disutradarai oleh Ron Howard. Naskah film ini ditulis oleh Peter Morgan. Film ini dibintangi oleh Chris Hemsworth, Daniel Brühl, Olivia Wilde, Joséphine de La Baume, Natalie Dormer, dan Alexandra Maria Lara. “Rush” akan diputar perdana tanggal 27 September 2013 di Amerika Serikat.


Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.