Para Sahabat Noah... bersiaplah! Salah satu grup band paling fenomenal yang pernah ada di Indonesia, Noah Band, akan menginvasi berbagai bioskop di seluruh nusantara pada bulan November ini! 700 Pictures yang bekerjasama dengan Berlian Entertainment dan Musica Studio siap untuk menghadirkan perjalanan karir dari Noah Band dalam bentuk film dengan Putrama Tuta - sebelumnya membesut Catatan (Harian) Si Boy - duduk di bangku penyutradaraan.
Kehadiran grup band Noah di tahun 2012 menjadi sebuah fenomena sekaligus prestasi tersendiri. Noah yang terdiri dari Ariel, Uki, Loekman, Reza dan David sanggup mencuat serta memosisikan diri di blantika musik Indonesia secara positif dan dalam kurun waktu yang tergolong singkat. Kembalinya grup band ini melalui konser 8 kota di Indonesia dan 5 negara di 2 benua sepanjang tahun 2012 dan 2013 pun mampu menyedot perhatian para penggemarnya. Banyak kisah dan pengalaman unik sepanjang perjalanan konser tersebut yang juga menjadi bagian dari film dengan judul sementara Noah Band the Movie ini.
"Konser Noah yang kami lakukan meninggalkan berbagai macam hal yang rasanya sayang untuk tidak kami bagikan kepada masyarakat luas. Baik dari persiapan hingga setelah penampilan yang sungguh menarik serta mampu menggugah hati. Semangat kebersamaan, perjuangan dan pantang menyerah hendak kami tularkan namun melalui pendekatan yang lebih humanis sehingga film ini menjadi relevan untuk dibuat,” ujar Dino Hamid, CEO dari Berlian Entertainment selaku promotor konser Noah.
Adapun filmnya sendiri akan mencoba untuk menangkap detil aktivitas personil Noah dari awal mula terbentuk hingga menjadi sebuah band papan atas di Indonesia, termasuk kisah penuh liku dan fenomenal dari sang vokalis Ariel serta menyajikannya ke dalam jalinan cerita yang inspiratif. Putrama Tuta pun turut menjelaskan bahwa sumber inspirasi terbesar dari film ini terdapat pada lagu mereka dan setiap personil di dalamnya, cara mereka mencintai musik dan perjalanan Ariel yang menjadi dasar semangat dan kesetiaan mereka yang terus dibangun oleh sesama anggota dan tim sebagai sebuah keluarga.
Inilah beberapa teaser foto adegan dari film Noah Band the Movie yang Flick Magazine hadirkan untuk Anda: